Setiap zodiak punya ciri khas kepribadian tersendiri. Hal ini bia berpengaruh juga kepada kebiasaan mereka ketika menggunakan media sosial, lho. Seperti apa kebiasaan kamu ketika memakai media sosial? Yuk, cari tahu menurut zodiak kita.
(Baca juga: 5 Hal yang Harus Diperhitungkan Millennials Sebelum Menentukan Pekerjaan Idaman )
Aries paling suka posting tentang pencapaiannya di media sosial. Misalnya dia habis menang lomba tertentu, dia bakal menunjukkan tropi atau medalinya lewat media sosial, meski enggak bermaksud buat menyombongkan diri. Orang-orang yang melihat pun enggak masalah dengan isi postingan Aries.
Taurus yang hobi banget selfie jadi punya tempat buat menunjukkan hasil fotonya ke banyak orang, yaitu lewat media sosial. Selain foto wajahnya sendiri, Taurus juga suka nge-post foto-foto yang berkualitas tinggi dan artsy banget. Tapi Taurus juga cukup selektif kalau mau ngepost.
Gemini paling suka posting foto-foto yang nyeni atau foto-foto yang menunjukkan kecerdasan dan sisi sosialnya, tergantung mood-nya saat pengin memposting foto itu. Media sosial jadi tempat Gemini buat bikin orang lain menebak-nebak kepribadiannya yang sesungguhnya. Gemini juga jarang banget ngepost foto baru, malah biasanya dia diemin akun media sosialnya.
Media sosial udah jadi semacam diary buat si Cancer, nih. Isinya bisa foto-foto sama pacar, keluarga, selfie sama hewan peiharaan, meme, foto bareng teman, dan lain-lain. Mirip album foto kenangan, deh. Tapi juga stalkable banget.
Siapa pun yang mnegintip media sosial Leo, pasti langsung berpikiran kalau dia itu ekstrovert banget. Terlihat dari postingannya yang aktif dan selalu bagus. Leo juga paling senang kalau fotonya dapat like banyak. Makanya, ketika ngepost, dia bakal memastikan kalau foto tersebut bakal mengundang orang buat menekan tombol like.
Sebelum ngepost fotonya, Virgo paling ribet sendiri. Mulai dari milih filter yang teopat atau memilih caption yang tepat. Kebanyakan Virgo menggunakan media sosialnya sebagai tempat buat menunjukkan kepribadiannya atau kegiatannya sehari-hari.
(Baca juga: Hal yang Lebih Penting di Masa Muda Ketimbang Hanya Mencari Jodoh)
Libra sebenarnya peduli banget dengan image yang dilihat orang lain tentang dirinya, tapi di sisi lain, Libra males buat mengurus media sosial yang dia punya. Libra enggak pengin membuat orang lain terkesan dengan dirinya, sehingga apa yang orang lain lihat, seperti itulah Libra.
Sama seperti Cancer, media sosial Scorpio bakal terisi penuh sama foto-fotonya dengan kelaurga, teman, atau pun pacar. Dan yang dia post cuma hal-hal yang dia suka saja. Bedanya, Scorpio lumayan males buat ngepost foto baru, nih.
Postingan media sosial Sagittarius enggak akan jauh-jauh dari foto-foto saat dia lagi berpertualang atau bepergian. Isinya adalah diary traveling-nya dari satu tempat ke tempat yang lain.
Bisa dibilang Capricorn adalah and odl soul, alias orang yang lebih suka tren-tren zaman dulu yang klasik. Untungnya, karena dia punya sikap yang terorganisir, postingannya di media sosial bakal tetap terlihat rapid an bersih.
Berbeda sama zodiak lain, Aquarius enggak terlalu suka ngepost apapun di media sosial. Kalau pun ngepost pasti jarang banget, dan cuma foto yang artistik aja. Dia juga enggak suka curhat di media sosial. Jadi orang yang nge-follow dia jadi enggak tahu dia punya masalah apa. Hobi Aquarius di media sosial itu enggak lebih dari ngelike foto-foto yang menurutnya bagus.
Saat melihat akun media sosial Pisces untuk pertama kali, pasti kita akan bilang ‘weird’ hi-hi. Kadang Pisces suka tiba-tiba ngepost foto-foto yang sebanrnya keren, tapi sebenarnya malah bikin orang lain melihat sisi kekonyolannya. Tapi kalau soal kreatif, jangan ragu deh sama zodiak yang stau ini.