Whirlwind Girl 2
Kesuksesan drama season pertama, Whirlwind Girl dibikn lagi nih yang season 2 nya. Dan uniknya, ada aktor Korea, Ji Chang Wook yang ikut berperan di drama ini.
Sinopsisnya adalah Qi Bai Cao yang sukses mengikuti kompetisi seni bela diri di Aisa. Namun dia kehilangan mentornya, dan ini membuatnya sangat terpukul.
Namun dia bertemu dengan Chang An, cowok misterius yang juga berbakat di seni bela diri dan Chang An pun jadi mentornya yang membuat Qi Bai Cao semangat lagi latihan bela diri.
Go Goal! Fighting!
Mu Qi sudah pension dari pelatih sepak bola namun dia masih punya hasrat dalam sepak bola. Lalu dia pun dibujuk untuk mau melatih tim sepak bola di sekolah lokal sehingga hasrat Mu Qi masih bisa tersalurkan.
Hana Kimi
Drama ini sudah ada versi Jepang dan Korea nya nih girls, jadi bagi kamu yang belum nonton mungkin sudah familiar dengan synopsis ceritanya.
Selelah melihat kompetisi lompat tinggi di TV, Lu Rui Xi pun terinspirasi oleh atlet lompat tinggi bernama Zuo Yi Quan.
Namun, Zuo Yi Quan memutuskan untuk berhenti melakukan lompat tinggi. Mendengar kabar ini, Lu Rui Xi pun berniat pindah sekolah dan berusaha meyakinkan Zuo Yi Quan untuk bisa lompat tinggi lagi.
My Mr. Mermaid
Tang Yi Bai adalah mantan atlet renang yang empat tahun lalu didiskualifikasi dari pertandingan renang. Namun dia memutuskan untuk kembali menjadi perenang dan berusaha untuk enggak termakan baying-bayang masa lalunya.