Yeay, another season series Amerika, Riverdale, bakal tayang lagi nih. Setelah sukses dengan dua season sebelumnya, serial TV favorit kita ini sudah dipastikan mengenai kelanjutan kisah di season ketiga.
Dilansir dari laman , yuk kita lihat 14 info mengenai Riverdale season 3 ini!
Belum ada tanggal resmi mengenai premier season 3 nih girls, namun kemungkinan besar akan sama kayak season 2 lalu, yaitu di bulan Oktober.
Sama juga nih, belum ada pernyataan resminya mengenai jumlah episode. Tapi kalau kita lihat serial ini yang sangat populer dari CW, maka normalnya sih mungkin akan sejumlah 22 episode.
Segalanya bisa terjadi di Riverdale, dan ada kemungkinan enggak semua pemain lama akan kembali lagi di season 3 ini, karena kalau kita lihat dari akhir season sebelumnya.
Tapi sudah ada jaminan dari Cole Sprouse kalau empat karakter yang diperankan oleh KJ Apa, Cole Sprouse, Camila Mendes, dan Lili Reinhart akan kembali lagi dengan masih sama aktor yang memerankannya. Dan Madelaine Petsch yang memerankan Cheryl Blossom juga dipastikan akan kembali hadir.
Vanessa Morgan yang memerankan pacarnya Cheryl, Toni Topaz, dan Charles Melton yang berperan sebagai Reggie, keduanya akan menjadi pemain tetap di season ketiga ini.
Penonton bakalan penasaran banget kan sama ibunya Jughead dan juga Jelly Bean. Jughead selalu membicarakan kedua karakter ini yang belum dengan jelas kita lihat hingga sekarang.
Misteri di balik Black Hood sudah terungkap, namun dari sini akan ada misteri baru lagi. Kemungkinan besar di season 3 nanti akan dimulai dengan adegan ketika Black Hood dengan random menembak red Andrews di Pop.
Seperti yang dikatakan sebelumnya, apapun bisa terjadi di Riverdale. Dulu ketika kita menunggu season 2 premier, sempat ada isu kalau akan ada unsur supernatural, seperti werewolves atau manusia srigala.
Dan untuk season 3 ini, selalu ada kemungkinan untuk itu. Tapi tentunya kalau memang benar-benar mau fokus dengan dunia nyata dan tentang kriminal, kita juga pasti tetap suka kok!
Di season pertama, Reggie yang diperankan oleh Ross Butler dan di season dua diperankan oleh Charles Melton, sebenarnya cukup menarik perhatian namun karakternya hanya sepintas saja.
Dia adalah bad boy di Riverdale, dan kita belum melihat adegan yang benar-benar luar biasa darinya. Dan di season 3 ini, dipastikan Reggie akan lebih ‘tampil’ lho!
Yup, mereka berdua juga akan jadi bagian yang sangat penting di season 3. Ugh, can’t wait!
Dengan adanya beberapa karakter yang memang sudah ada di season sebelumnya, dan sekarang ini lebih difokuskan, maka pasti akan ada banyak flashback.
Tapi sepertinya akan seimbang juga dengan kejadian di masa sekarang, sehingga penonton nantinya enggak akan bingung.
Di season 2, kita dikejutkan dengan kembali hadirnya Barclay Hope yang di season satu memerankan karakter Clifford diceritakan meninggal. Meskipun di season dua dia kembali sebagai Claudius, saudara kembarnya Clifford.
Namun untuk karakter yang memang sudah meninggal, masih ada kemungkinan juga akan ‘hidup’ kembali. Karena seperti yang dikatakan tadi, ada banyak adegan flashback.
CW dan Netflix sudah mengumumkan kalau series season 2 ini akan ada di streaming Netflix, dan akan mulai tayang satu atau dua minggu sebelum premier season 3.
Identitas Black Hood sudah terungkap, dan dia kini dipenjara bukannya meninggal. Jadi sangat memungkinkan kalau kita masih melihat karakter ini lagi.
Roberto Aguirre-Sacasa mengatakan kalau kisah dari Black Hood ini belum selesai! Dia mengatakan, “Kami memberikan akhir yang terbuka dan saya rasa akan aman bagi kami jika kami merevisi ceritanya, namun mungkin enggak sesuai dengan ekspektasi penonton.”
Ketika Netflix mengonfirmasi ada Sabrina reboot, lalu sempat ada rumor kalau akan ada juga Riverdale-Sabrina crossover episode. Namun, sepertinya hal ini enggak akan terjadi deh girls.
Di sebuah wawancara, Lili Reinhart mengatakan kalau dia merasa Betty tidak akan muncul di Sabrina atau sebaliknya. Dia berpendapat kalau Betty hanya ada di Riverdale dan enggak memungkinkan untuk crossover.