Kronologi Saat BLINK Cina Menghina Lisa Karena Menghalangi Jennie ‘BLACKPINK’!

By Indah Permata Sari, Kamis, 21 Juni 2018 | 12:27 WIB
Jennie dan Lisa (foto : koreaboo.com)

Enggak salah memang jika dari satu grup, kita hanya suka dengan salah satu member saja. Namun akan salah jika kita jadi enggak menghargai member lainnya, bahkan menjelekkan atau menghina member yang bukan jadi idola kita.

Hal ini terjadi pada Lisa ‘BLACKPINK’ yang mana ada BLINK atau lebih tepatnya fans Jennie asal Cina yang menghina Lisa karena menghalangi Jennie dari pandangan mereka.

Ini dia kronologi saat BLINK Cina menghina Lisa karena menghalangi Jennie BLACKPINK!

Member BLACKPINK Menghadiri Event Radio

BLACKPINK

BLACKPINK yang lagi melakukan promosi lagu DDU-DU DDU-DU, dan memang fans bisa merekam kegiatan BLACKPINK dari luar studio yang kacanya transparan.

Fans Cina Ingin Merekam Jennie

Fans asal Cina ini pengin merekam Jennie, dan kebetulan posisi Jennie ada di sebelah kiri Lisa. Dan posisi Lisa yang paling dekat dengan kaca, sehingga Jennie yang duduk sejajar dengan Lisa akan tertutup oleh Lisa.

Namun ini bukan karena Lisa yang sengaja menghalangi Jennie, namun memang karena posisi duduk mereka sejajar, jadi normal saja jika fans yang melihat ke aarh jendela akan lebih banyak melihat Lisa daripada Jennie.

(Baca juga : 4 Teori Fans Mengenai EXO Ini Masuk Akal! Kamu Percaya yang Mana?)

Lisa Me-notice Kamera Fans

Sudah sewajarnya jika seorang idol melihat ke arah kamera, apalagi jika kamera itu dipegang oleh fans, maka ini adalah salah satu bentuk ‘fan service’ dari idol dengan melihat ke kamera tersebut. Jadi nanti video yang dihasilkan adalah seperti ada eye contact dari idol dan fans.

Fans Cina Hanya Ingin Merekam Jennie dan Menghina Lisa yang Menghalangi

Dilansir dari laman koreaboo.com, dari bukti video di atas meskipun fans tersebut berbicara dalam Bahasa Cina atau Cantonese, jika diartikan maka fans Cina yang cowok tersebut mengatakan, “F*** Lisa, jangan menghalangi”, lalu fans Cina cewek mengatakan, “Dia kira aku merekamnya, ha-ha.”

Permintaan Maaf dari Fansite Cina, DoubleClass

Fans BLACKPINK lainnya, dan juga fans Kpop pun mengecam perkataan fans asal Cina ini.

Lalu enggak lama, muncul permintaan maaf dari fansite asal Cina, DoubleClass.

Mereka menjelaskan kalau hanya satu orang yang terlibat dalam fanclub tersebut, satu orang lainnya adalah administrator, dan menekankan bahwa “dua kalimat tersebut seharusnya enggak dihubungkan bersama.”

 (Baca juga : Fansite Dilarang ‘Meliput’ Saat Konser Wanna One, Sebagian Fans Melakukan Protes. Bagimana Menurut Kamu?)

Permintaan Maaf Ini Enggak Diterima Fans BLACKPINK

 Fans BLACKPINK lainnya memberikan kalau respon dari CoubleClass enggak masuk akal. Mustahil jika dua orang Cina tersebut enggak saling berbicara satu sama lain.

Selain itu juga fans khawatir jika Lisa sudah melihat reaksi dari penghinaan yang mereka lakukan, jadi Lisa terlihat sedih saat itu.