Hati-Hati, Girls! Wajib Tahu 7 Tips Menghindari Copet di Tempat Belanja yang Ramai

By Andien Rahajeng, Rabu, 4 Juli 2018 | 13:35 WIB
Aksi Pencopetan di Tempat Belanja ()

Gunakan ring holder

Pakai ring holder

Di sisi lain, kalau memang merasa lebih aman dengan memegang handphone, gunakan ring holder agar handphone kita enggak lepas dari genggaman. Jangan pernah meletakkan handphone

Tunggu sampai enggak terlalu ramai

Mengambil pelajaran dari rekaman CCTV pencopetan di Miniso Lippo Mall Puri, saat kita lihat toko atau aisle yang pengin kita kunjungi sedang ramai, lebih baik kita enggak langsung masuk. Tunggu sampai enggak terlalu ramai dan tetap waspada.

Waspadai pengunjung yang datang berkelompok

We can never be too careful. Sekarang, siapapun bisa melakukan tindak kejahatan. Enggak ada lagi kriteria "penampilan mencurigakan". Bahkan orang-orang terlihatnya biasa saja bisa melakukan aksi pencopetan. Belajar dari kejadian di Miniso, kita harus waspada terhadap pengunjung yang datang berkelompok dan bertingkaah laku seperti memojokkan kita.

Pakai aplikasi pelacak handphone

Untuk pemilik iPhone, kita punya fitur pelacak handphone bernama 'Find My iPhone'. Pastikan aplikasi ini selalu aktif, girls. Begitu sadar handphone kita hilang, langsung gunakan gadget Apple lain untuk mengaktifkan alarm 'Find My iPhone' di handphone kita. Kalau pelaku masih di dekat kita, bunyi alarm bisa terdengar terus.