Tidur dengan Makeup? Lakukan 3 Hal Ini Begitu Kita Bangun Tidur!

By Marcella Oktania, Minggu, 22 Juli 2018 | 21:50 WIB
tidur dengan makeup (glamtainment.com)

Saking capeknya, terkadang kita jadi males membersihkan makeup dan berganti baju. Padahal, kita tahu banget kalau tidur dengan makeup bakalan membuat kulit wajah bermasalah!

Tapi, kalau kita terlanjur tidur dengan makeup, langsung lakukan 4 hal ini saat kita bangun tidur, ya!

(Baca juga: Hati-Hati! 6 Hal yang Akan Terjadi Pada Wajah Jika Kita Tidur dengan Makeup)

1. Segera bersihkan makeup dan wajah kita

mencuci muka

Begitu bangun, hal pertama yang harus kita lakukan adalah segera menghapus makeup! Makeup yang kita biarkan semalaman pada wajah kita hanya akan menyumbat pori-pori kita. 

Pastikan kita membersihkannya dengan makeup remover sesuai dengan jenis kulit, melakukan double cleansing dengan menggunakan cleansing oil dan pembersih wajah yang sesuai jenis kulit, dan terakhir melakukan eksfoliasi wajah agar benar-benar menghilangkan kotoran di wajah kita! 

2. Ganti sarung bantal kita

ganti sarung bantal

Sarung bantal kita pasti sudah kotor dengan makeup dan kotoran yang masih menempel pada wajah. Biar enggak terkena sisa-sisanya pada saat kita tidur kembali, pastikan langsung mengganti sarung bantal kita, ya!

3. Berhenti menyentuh wajah dengan tangan

menyentuh kulit wajah

Kalau biasanya kita menyentuh wajah dengan tangan kita sudah bermasalah, bayangkan apa yang akan terjadi kalau kita menyentuh wajah di saat wajah kita sedang bermasalah? Alhasil, wajah kita akan semakin bermasalah karena minyak dan kotoran yang ada pada tangan berpindah ke wajah kita!

Selalu pastikan untuk mencuci tangan terlebih dahulu kalau ingin menyentuh kulit wajah kita, ya!

(Baca juga: Cobain 4 Tips Ini untuk Mencegah Kulit Berminyak Saat Bangun Tidur)