Tidur dengan makeup masih menempel adalah satu hal yang harus kita hindari. Meskipun kita pulang malam, dan sangat lelah, coba untuk menghapus makeup dan mencuci muka secara keseluruhan. Karena bukan hanya tubuh yang butuh istirahat, tetapi wajah kita juga memerlukan istirahat dari seharian beraktivitas. Berikut 6 hal yang akan terjadi pada wajah jika kita tidur dengan makeup.
Baca juga:
Mudah dan Murah! Yuk, Bikin Masker Wajah dari Bengkoang
Tips Mudah Buat Menghilangkan Mata Panda
Fakta Tentang Freckles yang Wajib Kita Tahu
Menimbulkan Jerawat
Ketika kita tidur dengan makeup, kulit kita bernapas dan otomatis bahan kimia yang ada di makeup akan terserap. Lalu minyak alami wajah dan makeup yang menempel akan menyebabkan munculnya jerawat yang akan sulit dihilangkan. Bahkan butuh waktu berhari-hari untuk hilang. Enggak mau kan, karena malas cuci muka lalu jerawat jadi banyak muncul?
Kulit menjadi kering
Makeup yang masih menempel akan menghalangi kulit kita untuk beregenerasi setiap malam. Hasilnya kulit kita menjadi kusam, dan kehilangan kelembaban alaminya. Bagi kita yang memiliki kulit kering, kulit akan semakin kering, terutama di sekitar hidung dan alis.
Muncul beruntusan
Saat bangun tidur, wajah kita akan muncul jerawat-jerawat kecil atau biasa yang disebut dengan beruntusan. Beruntusan ini lebih sulit hilang dibandingkan jerawat, bahkan dengan jumlah yang cukup banyak. Biasanya muncul di sekitar dahi dan pipi.
Penuaan dini
Penulis | : | Candy Chandra |
Editor | : | Candy Chandra |
KOMENTAR