Bukan Karena Persiapan, Pernikahan Putri Mako Ditunda Karena Ini!

By None, Kamis, 9 Agustus 2018 | 18:30 WIB
()

Membangun Karier di Luar Pekerjaan

Sumber itu juga menyebutkan, orangtua Putri Mako meminta Komuro untuk mempresentasikan rencana kehidupan masa depan, termasuk membangun karier di luar pekerjaannya saat ini sebagai paralehal di firma hukum Tokyo.

Hal tersebut menjadi syarat untuk pertunangan secara formal dan pernikahan dengan Putri Mako.

Awal tahun ini, Komuro memutuskan untuk menempuh pendidikan selama tiga tahun di Fordham University di New York.

(6 Tanda Seseorang Kangen Sama Kita Tanpa Harus Bilang “I Miss You”)

Ditunda Karena Waktu Persiapan

Sebelumnya, Putri Mako mengaku penundaan pernikahan dengan kekasihnya ditunda karena kurangnya waktu untuk menyusun persiapan dengan matang.

"Saya sangat minta maaf karena menyebabkan masalah besar dan beban tambahan kepada mereka yang secara tulus membantu pernikahan kami," kata Putri Mako seperti dikutip kantor berita AFP.

Meskipun pernikahan mereka harus ditunda cukup lama, Putri Mako dan Komuro tetap berhubungan dekat satu sama lain dan niat mereka untuk menikah tidak akan berubah.

Melepas Gelar Kebangswanan

Nantinya setelah Putri Mako resmi menikah dengan Komuro, dia harus rela menyerahkan gelar kebangsawanannya dan meninggalkan keluarga kekaisaran Jepang.

Siapa saja keturunan Kaisar Jepang yang menikahi orang biasa memang tidak berhak lagi atas gelar bangsawan mereka.

Ini telah diatur dalam Hukum Rumah Tangga Kekaisaran.

Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul "Calon Suami Terjerat Hutang, Pernikahan Putri Mako Cucu Kaisar Jepang Terpaksa Ditunda 2 Tahun"