Demam K-pop hingga drama korea di Indonesia kayaknya enggak perlu diragukan lagi.
Semua dari kita pasti punya paling enggak teman, atau ternyata kita sendiri, yang mengagumi seleb Korea tertentu.
Ada beberapa seleb Indonesia yang pernah punya hubungan dengan seleb Korea.
Hubungan di sini maksudnya seperti berkenalan dalam sebuah acara tertentu hingga berteman akrab. Duh, bikin iri, ya!
Ini 5 seleb Indonesia yang berteman akrab dengan seleb Korea.
(Baca juga : 4 Zodiak Ini Termasuk Pacar Super Posesif dengan Pasangannya!)
Raline Shah - Seungri BigBang
Raline Shah termasuk seleb yang punya hubungan dekat dengan beberapa seleb Korea, seperti G-Dragon dan Seungri BigBang.
Enggak cuma di Indonesia, Seungri dan Raline juga pernah terlihat menghabiskan makan malam bersama di Jepang. Bahkan, saat itu ibu Raline juga ikut lho, girls!
Raline sendiri mengaku sangat mengagumi seleb-seleb Korea yang bisa disiplin dan kerja keras agar bisa menghasilkan karya yang mendunia.
(Baca juga : 20 Foto Momen Manis Kate Middleton Bersama Anak-anaknya. Adorable!)
Agnezmo – Siwon Super Junior
Penyanyi Agnes Monica atau lebih dikenal dengan Agnezmo punya hubungan yang cukup dekat dengan member Super Junior, Siwon.
Awalnya karena Agnez diundang untuk datang dalam acara Asian Song Festival tahun 2009 lalu.
Pertemanan mereka berlanjut ke medsos Twitter. Beberapa kali keduanya suka saling balas-balasan tweet.
Banyak pula fans yang mengharapkan keduanya jadian, tapi sepertinya enggak akan terjadi karena Agnez saat ini sudah punya pacar, he-he-he..
Raisa - Tiffany
Raisa dan member SNSD, Tiffany bertemu di Singapura karena menghadiri acara yang sama, yaitu Influence Asia 2015 di Singapore.
Mereka pun foto bareng dan diunggah Raisa di Instagram-nya, setelah itu ia dan Tiffany saling follow.
Walaupun begitu, foto mereka yang sempat viral ini mengundang reaksi dari fans keduanya.
Reza Rahadian - Park Bo Young
Park Bo Young datang ke Jakarta saat menghadiri pembukaan Korea Festival Film Festival (KIFF) tahun 2015 lalu.
Dua aktor Indonesia, Reza Rahadian dan Rio Dewanto mendapat kesempatan untuk bertemu dan berkenalan dengan Park Bo Young.
Kalau melihat dari foto-foto kebersamaan mereka, kayaknya itu jadi momen yang enggak terlupakan.
(Baca juga : 5 Grup Kpop Cowok Ini Masih Underrated Padahal Berbakat)
Terlibat dalam satu judul film yang sama membuat Joe Taslim dan BtoB berteman baik dengan Minhyun BtoB.
Enggak cuma dengan Minhyun, pemain Fast and Furious ini juga berhubungan baik dengan lawan main lainnya, Jang Hyuk.
Bahkan, enggak jarang Jang Hyuk juga sering memberikan komentar di akun Instagram milik Joe Taslim, lho girls!