(Baca juga: 7 Sabun Cuci Muka di Bawah 50 Ribu untuk Mencerahkan Wajah Kusam)
Tidur
Mungkin selama ini kita cenderung menghindari makan sebelum tidur karena takut berat badan naik.
Tapi di luar itu, ternyata ada kerugian lain yang dialami tubuh kalau kita sering langsung tidur setelah makan.
Tidur dalam keadaan perut penuh bisa menyebabkan kita merasa enggak nyaman, contohnya kayak perut mulas, sendawa, dan asam lambung yang meningkat, serta terbukti bisa meningkatkan risiko terkena struk.
Kita boleh tidur minimal dua jam setelah makan.
(Baca juga : 6 Tanda Enggak Terbantahkan Kalau Kita Adalah Sahabat yang Posesif!)
Olahraga
Mungkin kita sering tergoda untuk makan dulu supaya lebih punya banyak tenaga untuk olahraga. Tapi ternyata para ahli justru enggak menyarankannya.
Makan sebelum olahraga bisa bikin tubuh enggak nyaman karena cegukan, rasa mual, dan efek serius lain kayak meningkatkan risiko cedera.
Ada baiknya kita jalan kaki santai dulu setelah makan, baru kemudian bisa olahraga setelah minimal 2 jam.