Anggota The Jak Mania Tewas Usai Mendukung Timnya di Bandung!

By None, Senin, 24 September 2018 | 12:15 WIB
()

Menambah Jumlah Korban

Koordinator Save Our Soccer, Akmal Marhali, melalui rilis pers, menyebut bahwa kematian suporter menjadi masalah serius di sepak bola Indonesia.

Sayangnya, hal ini tak mendapatkan perhatian khusus dari berbagai stakeholders yang terlibat dalam sepak bola Tanah Air.

Dari catatan yang didapat BolaSport.com dari Save Our Soccer (SOS), setidaknya ada tujuh korban yang harus kehilangan nyawa akibat rivalitas antara kelompok suporter pendukung Persija dengan Persib Bandung.

1. Rangga Cipta Nugraha, 22 tahun, (Bobotoh)27/05/2012 (Persija vs Persib)Penyebab: tusukan senjata tajam

2. Lazuardi, 29 tahun (Bobotoh)27/05/2012 (Persija Vs Persib)Penyebab: pengeroyokan

3. Dani Maulana, 17 tahun (Bobotoh)27/05/2012 (Persija Vs Persib)Penyebab: pengeroyokan

4.Gilang, 24 (The Jakmania Pekalongan)06/11/2016 (perjalanan pulang usai Persija vs Persib di Stadion, Manahan, Solo)Penyebab: jatuh dari kendaraan

5. Harun Al Rasyid Lestaluhu alias Ambon, 30 (The Jakmania Kali Malang) 06/11/2016 (perjalanan pulang usai Persija vs Persib di Stadion, Manahan, Solo)Penyebab: Pengeroyokan di Tol Palimanan, Cirebon

6. Ricko Andrean (Bobotoh)22/7/2017 (Persib Vs Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung)Penyebab: tewas dikeroyok

7. Haringga Sirilla (The Jakmania)23/9/2018 (Persib Vs Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung)Penyebab: tewas dikeroyok

Artikel ini pernah tayang di Bola Sport dengan judul "Anggota The Jak Mania Tewas, 7 Korban Harus Meregang Nyawa di Antara Rivalitas Persib Vs Persija"