Rambut Lebih Sehat dan Cegah Kerontokan dengan 5 Hair Tonic Lokal Ini!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 12 Oktober 2018 | 13:50 WIB
Pevita Pearce (Instagram.com/pevpearce)

Johnny Andrean Hair Tonic Grow and Strengthen

Harga: Rp. 35.000

Johnny Andrean

Produk ini akan membuat rambut kita enggak mudah patah dan rontok. Selain itu, pertumbuhan rambut akan lebih cepat dengan menggunakan tonic ini.

Wanginya yang khas memberikan kesan seperti kita habis perawatan di salon. Patut dicoba!

Baca Juga : Jalani Perawatan Mental, Selena Gomez Dapat Dukungan dari Sahabat!

NR Hair Tonic

Harga: Rp. 48.000

NR

Produk keluaran NR ini memiliki wangi yang enggak menyengat. Salah satu keunggulan dari hair tonic ini adalah ampuh untuk mengurangi kerontokan pada rambut.

Rudy Hadisuwarno Hair Tonic Damage Defense

Harga: Rp. 35.000

Rudy Hadisuwarno

Tonic ini akan membantu memperbaiki rambut rusak serta mengurangi kerontokan pada rambut dengan wanginya yang fresh banget!