Wajib Tahu, Ini Dia 7 Tren Kecantikan untuk Paruh Pertama Tahun 2019!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Kamis, 18 Oktober 2018 | 14:50 WIB
big brow and long lashes (vogue.co.uk)

CewekBanget.ID - Enggak kerasa kita udah memasuki penghujung tahun aja ya, girls. Dalam beberapa bulan lagi, kita juga akan memasuki tahun 2019.

Pastinya di tahun yang baru nanti akan banyak tren-tren baru bermunculan, termasuk di industri fashion and beauty.

Tren fashion dan kecantikan memang selalu berubah dan berputar seiring berjalannya waktu.

Segala sesuatu yang menjadi tren di tahun 2018 ini, bisa jadi akan ditinggalkan saat memasuki tahun 2019.

Beberapa pelaku di industri fashion and beauty udah meramalkan beberapa hal yang kemungkinan besar akan menjadi tren di tahun 2019.

Bersiap, girls, ini 7 hal yang diramalkan akan jadi tren kecantikan di paruh pertama tahun 2019!

Baca Juga : Intip Kompaknya Gaya Fashion Citra Kirana dengan Sang Kakak, Erica Putri!

Sun-Kissed Makeup

Sun-kissed skin

Di paruh pertama tahun 2019 mendatang, makeup ‘sun-kissed skin’ yang glowing ala para peselancar diprediksi akan banyak digunakan oleh pelaku industri makeup.

Makeup ini akan menonjolkan penggunaan blush on berwarna coral dan orange yang segar. Tertarik untuk mencoba?

Glitter, Gloss dan Shimmer

Glitter, gloss and shimmer

Produk makeup ber-glitter, glossy, dan shimmer memang kembali digemari lagi oleh para beauty junkie di paruh kedua tahun 2018 ini.

Di tahun 2019 mendatang, sepertinya tren makeup glowing dan glossy akan semakin banyak digunakan para pelaku industri kecantikan.

Baca Juga : 5 Member Idol Kpop Ini Dianggap Paling Kontroversial di Grupnya!

Baby Bangs

baby bangs

Potongan poni yang super pendek ini disinyalir akan menjadi tren di paruh pertama 2019.

Potongan baby bangs akan membuat wajah kita lebih terekspos dan lebih cerah. Cocok untuk menyambut musim semi dan musim panas tahun depan.

The Graphic Cat-Eye

Graphic cat-eye

Bosan dengan bentuk cat-eye yang gitu-gitu aja? Kita bisa mulai belajar mengaplikasikan graphic cat-eye ini! Unik banget!

Headbands

headbands

Penggunaan bandana juga diprediksi akan menjadi tren kecantikan di tahun 2019 mendatang. Mulai sekarang, boleh nih kita perbanyak stok bandana yang lucu-lucu!

French Red Lipstick

French red lipstick

French makeup juga semakin banyak diterapkan oleh para beauty influencer.

Enggak heran deh kalau French red lipstick juga diprediksi menjadi salah satu tren makeup 2019 yang enggak boleh kita lewatkan. Be bold with red lipstick!

Big Brows dan Long Lashes

big brow and long lashes

Alis tebal dan bulu mata yang panjang memang menjadi idaman setiap cewek di dunia terlepas hal ini menjadi tren atau enggak.

Di tahun 2019, alis yang tebal dan bulu mata panjang masih akan menjadi tren kecantikan yang digemari para beauty enthusiast! (*)

Baca Juga : 6 Gaya Modis dengan Outfit Putih Ala Anak Sophia Latjuba, Eva Celia