CewekBanget.ID - Enggak terasa, pekan mode terbesar di Indonesia, Jakarta Fashion Week (JFW) 2019 resmi berakhir pada hari Jum'at, 26 Oktober lalu.
Menutup seluruh rangkaian JFW 2019, empat desainer kondang Indonesia menunjukkan koleksi yang enggak biasa dalam Dewi Fashion Knights.
Mengangkat tema 'The Heroes', empat desainer lokal yang berkesempatan menutup JFW tahun ini antara lain: Chitra Subyakto untuk Sejauh Mata Memandang, Tommy Ambiyo Tedji untuk Byo, Sean Sheila, serta Rinaldy A. Yunardi.
Baca Juga : Berdasarkan Zodiak, Kira-Kira Kita Tipe Pacar yang Seperti Apa, Ya?
Sejauh Mata Memandang seperti biasa menampilkan koleksi yang terbuat dari kain batik dengan palet warna kuning, merah, dan hitam yang dominan.
Brand gagasan Chitra Subyakto ini ingin memberikan sebuah selebrasi kepada Tanah Air, yang mencakup perwujudan dari rasa, cita, budaya dan manusianya sendiri.
Ibu-ibu pengrajin kain batik dan cerita dongeng klasik Indonesia menjadi inspirasi dari koleksi Sejauh Mata Memandang kali ini.
Byo menampilkan koleksi yang terinspirasi dari Sumatera, khususnya Palembang dan Riau.
Tommy Ambiyo selaku penggagas brand Byo mempresentasikan beberapa corak khas Sumatera yang diolah menjadi karya modern sesuai karakter serta material baru.
Baca Juga : 5 Idol Kpop Cowok Paling Berkharisma Menurut Media Korea. Ada Idolamu?
Sean Sheila oleh Sheila Agatha dan Sean Loh mempresentasikan karya berpusat di sekitar proses dekomposisi dan ekspresi ironi dari limbah anorganik yang ditinggalkan manusia.
Koleksi Sean Sheila terinspirasi dari isu lingkungan, yaitu konsumerime dan polusi yang mencemar lingkungan.
Nama Rinaldy A. Yunardi merupakan salah satu sosok yang sudah membawa nama Indonesia dengan karya aksesorinya di kancah internasional.
'The Faces' dipilih Rinaldy A. Yunardi sebagai tema untuk koleksinya di JFW tahun ini.
Koleksi ini menggambarkan beragam jenis wajah dan karakter dari masing-masing manusia.
Rinaldy A. Yunardi menjelaskan bahwa dirinya membawa misi kebersamaan yang positif untuk kedamaian di karyanya kali ini.
Gimana nih karya dari keempat desainer ini? Keren banget kaaan?
Enggak usah sedih karena JFW udah berakhir, girls. Kita bisa kembali merasakan euforia event fashion terbesar ini tahun depan lho!
Sampai jumpa di Jakarta Fashion Week 2010 Oktober tahun depan, ya! (*)
Baca Juga : Jangan Tonton 4 Film ini Bersama Pasangan, Bisa Mengacaukan Kencan