CewekBanget.ID - Ada banyak hal yang menyebabkan kenapa seseorang bisa berlama-lama menjomblo.
Entah karena pilihan atau karena beberapa faktor yang belum memungkinkan kita untuk memiliki pacar hingga saat ini.
Buat kita yang jomblonya bukan karena pilihan, coba yuk introspeksi diri terlebih dahulu.
Bisa jadi ada pikiran-pikiran negatif yang terus menghantui dan bersarang di benak kita.
Sosok seorang pacar yang kita idam-idamkan segera datang justru jadi makin menjauh dengan adanya mindset negatif dalam diri.
Masih menjomblo hingga saat ini? Bisa jadi karena kita punya empat pikiran di bawah ini. Bener enggak, girls?
Baca Juga : Jaemin ‘NCT’ dan Siwon ‘Super Junior’ Ajak Anak Vietnam Nyanyi Bersama
Selalu merasa enggak pantas
Mindset "I'm never good enough" alias selalu merasa enggak cukup pantas untuk orang lain bisa jadi salah satu penyebab kenapa kita lama menjomblo.
Kita selalu merasa insecure dan terlalu fokus sama segala kekurangan yang ada pada diri kita.
Kita merasa kurang cantik lah, kurang kurus lah, jerawatan, kurang pintar, kurang gaul, introvert, takut enggak asyik, takut malu-maluin lah, semua hal yang menurut kita adalah kekurangan ini pastinya bakal bikin kita enggak percaya diri.
Mencintai diri sendiri serta kepercayaan yang ada pada diri akan membuat aura kita terpancar dan bisa bikin cowok terpanah lho!
Kalau udah enggak pede dan insecure duluan, gimana cowok mau ngelirik kita?
Pacaran cuma bakal bikin sakit hati
Satu lagi pikiran negatif yang bikin kenapa kita terus-terusan menjomblo hingga saat ini yaitu selalu merasa kalau pacaran cuma bisa bikin sakit hati aja.
Entah karena trauma akan hubungan di masa lalu atau udah capek menjalin hubungan yang pada akhirnya kandas juga.
Pacaran itu enggak selalu dihiasi sama hal-hal yang manis aja, girls. Di setiap hubungan pasti bakal ada rintangan dan ujiannya.
Mau enggak mau kita harus menghadapi dan berusaha untuk melewati berbagai badai masalah yang menerpa hubungan kita itu.
Kalau kita percaya dan enggak mudah menyerah gitu aja, dijamin setelah menyelesaikan suatu masalah, hubungan yang kita jalani bakal lebih kuat lagi ikatannya.
Jadi, jangan takut untuk memulai hubungan yang baru lagi, ya!
Baca Juga : Biar Modis Seperti Elle Fanning, Ini 5 Gaya Fashion yang Bisa Ditiru!
Merasa jodoh akan datang dengan sendirinya
Pikiran ini biasanya dimiliki sama orang-orang yang udah males banget dan mengesampingkan urusan percintaannya.
Orang dengan mindset seperti ini biasanya lebih memprioritaskan kariernya atau lebih senang mencurahkan kasih sayangnya kepada keluarga dan sahabat dekat.
Memang benar pacar atau jodoh itu sudah diatur oleh Yang Maha Kuasa akan datang kapan.
Tetapi, kita juga harus meyakini kalau jodoh itu enggak akan datang sendiri gitu aja melainkan kita harus mencoba 'menjemput' jodoh itu.
Kalau enggak ada usaha sama sekali, gimana mau dapat pacar?
Bukankah Tuhan juga melihat usaha kita juga selain doa?
Takut kalau orang yang disuka enggak punya perasaan yang sama
Pikiran negatif yang satu ini pasti banyak dimiliki sama cewek-cewek pada umumnya.
Bukannya males atau takut menjalin hubungan, tetapi terkadang ada juga beberapa cewek yang sebenarnya naksir sama satu cowok bahkan ada yang udah naksir sejak lama.
Hati kita hanya terpaut sama satu cowok itu dan enggak bisa pindah ke lain hati.
Tapi, perasaan suka kita stuck dalam hati dan enggak berani diungkapkan cuma karena takut si cowok enggak punya perasaan yang sama.
Emang sih untuk mengungkapkan perasaan pada orang yang disuka, apalagi dari cewek ke cowok, itu berat banget.
Tapi enggak ada salahnya untuk mengambil langkah duluan, girls! Kalau kita enggak mencoba enggak bakal ada yang tahu kan?
Bisa jadi aja ternyata si doi punya perasaan yang sama cuma masih malu-malu aja mengungkapkannya ke kita! (*)
Baca Juga : 6 Inspirasi Tampil Modis dan Santun dengan Tunik untuk Hijabers ala Bahjatina