Pilot: Jika Terjadi Kecelakaan Pesawat, ini yang Harus Dilakukan Penumpang

By None, Jumat, 2 November 2018 | 11:40 WIB
(Travel Kompas)

Selain itu, hal penting yang harus kita lakukan adalah mengetahui pintu keluar terdekat dan pintu darurat. Beberapa pintu keluar tak bisa dipakai saat pesawat mendarat di air.

"Hitung jumlah lajur pintu keluar itu dan cobalah untuk mengidentifikasi apa pun yang mungkin kita gunakan untuk menemukannya jika kabin penuh dengan asap," ucap Inch.

Baca Juga : Pilih 7 Model Bra Ini Biar Dada Kecil Kita Terlihat Lebih Berisi!

Ilustrasi kabin pesawat.

Kemungkinan besar akan terjadi kepanikan dan kekacauan di kabin pesawat. Untuk itu, Inch menegaskan pentingnya untuk mendengarkan penjelasan pramugari.

Saat semua penumpang memahami dan berkumpul di satu tempat yang sama, Inch menyarankan untuk bekerja sama menemukan pintu keluar.

Selain itu, jangan buang waktu untuk merekam peristiwa yang terjadi.

"Merekam peristiwa genting ini dengan video memang keren. Tapi,  jika kita mati karena lebih tertarik untuk mengambil video daripada memperhatikan, itu sangat tidak keren," ucapnya.

Baca Juga : Memukau! Begini Penampilan Putri Leonor Saat Pidato Pertama

Setelah pesawat mendarat, jangan langsung berlari keluar dari pesawat. Tunggu di tempat duduk sampai ada intruksi untuk keluar.

"Tetap di kursi sampai diinstruksikan. Jangan membuka pintu atau jendela keluar tanpa instruksi langsung dari pramugari," kata Inch.

Inch juga menyarankan agar kita mengambil kain lembab untuk membantu bernapas saat ada asap.