CewekBanget.ID - Pasti banyak dari kita yang sering merasakan sakit dan nyeri saat menggunakan heels.
Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa hal lho, salah satunya pemilihan heels yang enggak tepat untuk kaki kita.
Supaya kita bisa meminimalisir rasa sakit dan tetap nyaman saat menggunakan heels, yuk ikuti 5 tips berikut ini!
Baca Juga : Madame Gie, Brand Makeup Lokal Milik Artis yang Semua Produknya di Bawah 50 Ribu!
Pilih ukuran yang tepat
Udah seharusnya saat kita membeli sepatu model apapun itu harus yang ukurannya pas di kaki.
Enggak cuma mengukur panjangnya aja, sebaiknya kita juga mengukur lebar kaki kita sehingga lebih mudah menemukan heels yang nyaman digunakan.
Disarankan untuk mengukur kaki saat malam hari dengan posisi berdiri, ya!
Ukuran heels yang enggak pas akan menambah rasa nyeri pada kaki kita nantinya.
Pilih sepatu dengan hak tebal
Sepatu dengan hak yang tebal akan membuat kaki kita lebih stabil karena beban tubuh tersangga lebih merata.
Peregangan jaringan dan otot kaki pun enggak terlalu besar dibandingkan saat kita memakai sepatu model stileto yang haknya jauh lebih kecil dan tajam.
Sepatu dengan hak yang tebal juga akan meminimalisir gangguan tendon Achilles lho!
Cari bahan yang lembut
Usahakan untuk mencari heels dengan bahan yang lembut agar memberikan kesan yang nyaman saat dipakai.
Hindari heels berbahan kulit yang kaku karena akan membuat kaki kita lecet sehingga kurang nyaman ketika dipakai.
Baca Juga : 4 Trik Seru Tampil Enggak Ngebosenin Pakai Outfit Putih Ala Kalya Islamadina, Adik Alika Islamadina!
Menggunakan bantalan alas kaki
Untuk menghindari rasa enggak nyaman saat menggunakan heels, kita bisa menggunakan bantalan alas kaki pada telapak kaki bagian depan.
Hal ini bermanfaat untuk meminimalisir tekanan serta rasa nyeri pada kaki ketika menggunakan heels.
Gunakan bantalan alas kaki berbahan silikon yang empuk untuk memberikan rasa nyaman, ya!
Pilih heels dengan ujung terbuka
Heels dengan model ujung yang terbuka akan mengurangi tekanan pada jari-jari kaki kita.
Apalagi buat kita yang punya benjolan pada pangkal ibu jari atau kelingking jari kaki, heels jenis ini akan sangat membantu banget karena enggak akan memberikan rasa sakit di bagian tersebut. (*)
Baca Juga : Living Coral Jadi Tren Warna Tahun 2019, Intip Padu Padan Outfitnya Yuk!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR