CewekBanget.ID - Semangka merupakan salah satu buah lezat yang bisa diolah dalam bentuk apapun.
Entah dimakan langsung atau dibuat menjadi jus, semangka tetap buah lezat yang punya banyak kandungan nutrisi baik bagi tubuh.
Hal ini juga berlaku bagi jus semangka.
Selain menyegarkan, jus semangka nyatanya punya banyak khasiat atau manfaat yang jarang kita ketahui.
Apa saja khasiat jus semangka yang enggak terduga?
Berikut manfaat jus semangka yang jarang kita ketahui:
Baca Juga : Bukan Paku Berkarat, Ternyata Penyebab Utama Infeksi Tetanus Karena Hal Lain
Bisa memulihkan tubuh
Banyak yang menganggap kalau jus semangka sebenarnya hanya air dengan rasa manis.
Namun, penelitian terbaru justru menunjukan kalau semangka punya manfaat yang siginifikan bagi kesehatan tubuh.
Jus semangka sendiri bisa menyegarkan sekaligus memulihkan tubuh.
Bukan karena rasa atau es yang terkandung di dalamnya namun jus semangka mengandung asam amino yang disebut L-citrulline.
Semangka bisa menghidrasi tubuh dan sel.
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR