Cewekbanget.ID – Kita pasti pernah melihat adegan drama Korea dimana si pemain lupa ingatan setelah mabuk.
Kondisi yang disebut blackout ini memang biasa terjadi terhadap seseorang yang mengomsumsi alkohol belebihan.
Meskipun demikian, kondisi tersebut juga dapat dialami oleh orang yang mengonsumsi alkohol dalam jumlah sedikit.
Dilansir dari Kompas.com blackout terjadi saat kita mengonsumsi terlalu banyak alkohol dan menyebabkan kadar alkohol dalam darah meningkat.
Baca Juga : #7YearsWithEXO, Member EXO Bagikan Lagu Favorit di Instagram!
Biasanya, orang akan mengalami blackout saat kadar alkohol dalam darah mencapai lebih dari 14 persen.
Namun, beberapa orang dapat mengalami kenaikan kadar alkohol dalam darah lebih cepat, sehingga rentan terhadap kondisi ini.
Kehilangan Ingatan
Hilang ingatan saat blackout berbeda dengan saat kita kehilangan ingatan saat tidur.
Biasanya, saat mengalami blackout kita masih bisa berinteraksi dengan orang lain, atau melakukan kegiatan berbahaya seperti berkendara hingga menghancurkan barang.
Kita juga engga akan mengingat semua perilaku tersebut karena alkohol mengganggu pengaturan ingatan jangka panjang dan jangka pendek pada otak.
Dampaknya, otak kita enggak dapat memasukkan hal-hal yang telah Anda lakukan tersebut ke dalam ingatan.
Baca Juga : Berkebutuhan Khusus, 2 Anak Seleb Indonesia Ini Sangat Beprestasi!
Fungsi otak dalam mengolah memori baru akan kembali normal begitu efek alkohol menghilang dan kita kembali sadar.
Selain blackout yang membuat Anda hilang ingatan seutuhnya setelah mabuk, ada pula kondisi yang disebut brownout.
Orang yang mengalami brownout tidak bisa mengingat beberapa peristiwa saat mabuk, tapi masih dapat mengingat peristiwa lain yang ia alami.
Ingatan tentang peristiwa selama mabuk juga lebih mudah muncul bila dipancing, misalnya melalui percakapan.
Dampak Setelah Mengalami Blackout
Kita enggakan mengalami blackout jika mengonsumsi alkohol dalam jumlah yang wajar.
Kondisi ini juga enggak bisa digunakan untuk menentukan apakah seseorang memiliki masalah ketergantungan alkohol.
Baca Juga : 3 Zodiak Ini Dikenal Sangat Perfeksionis! Selalu Ingin Sempurna!
Namun, waspadalah apabila ingatan kiya selalu hilang saat mabuk alkohol, bisa jadi tubuh kita memang enggak busa menerima alkohol dalam jumlah berlebih.
Selain itu, dampak hilang ingatan saat mengonsumsi alkohol juga dapat lebih buruk, baik dalam jangka panjang maupun jangka pendek.
Perilaku berisiko yang kita lakukan bisa saja mengakibatkan cedera, trauma psikologis, masalah keuangan, hingga infeksi menular seksual jika terjadi perilaku seksual berisiko yang tidak disadari.
Selain itu, saat seseorang mengalami blackout, dia akan mengalami kesulitan untuk berdiri, berjalan, berbicara hingga melihat.
Dampak jangka panjang yang dapat timbul akibat blackout biasanya berkaitan dengan kebiasaan minum alkohol secara berlebihan dalam jangka waktu lama.
Gangguan ingatan, keracunan alkohol, kecanduan alkohol, hingga kerusakan otak adalah beberapa contohnya.(*)
Artikel ini sudah pernah tayang di Kompas.com dengan judul Misteri Tubuh Manusia, Kenapa Ada Orang Hilang Ingatan Setelah Mabuk Alkohol?
KOMENTAR