Atau sebenarnya mereka memiliki masalah yang menyebabkan mereka menindas untuk menyalurkan amarah mereka kepada orang lain.
Mereka tidak tahu apa dampak perbuatan bullying-nya terhadap para korban mereka. Sehingga mereka tidak merasa bersalah atas perbuatannya.
Baca Juga : Kang Daniel Korban Bullying di Sekolah, 7 Idol Kpop Ini Bernasib Sama
Mengapa Kita Menjadi Korban Bullying?
Orang yang biasanya dijadikan target penindasan adalah orang yang memiliki perbedaan mencolok dibanding yang lain.
Perbedaan ini bisa jadi dari fisik, agama, rasnya, bahkan gaya berpakaian, dan perilaku seseorang.
Contoh yang paling sering ditemui adalah kakak kelas tidak suka dengan adik kelas yang 'bertingkah' karena mencolok secara fisik, gaya berpakaian, dan perilaku sehingga dilabrak habis-habisan.
Hal ini menyebabkan para adik kelas merasa takut berkeliaran, dan bertindak disekitar sekolah.
Dampak dari Bullying
Dampak dari bullying adalah membuat para korban merasa benci terhadap dirinya sendiri, mereka merasakan ketakutan menghadapi dunia luar sehingga mereka mengurung diri dirumah, mereka juga akan merasa depresi,dan stress yang mempengaruhi kesehatan mereka.
Yang paling parah adalah mereka memutuskan untuk bunuh diri karena tidak tahan lagi.
Para penyiksa sebenarnya juga mendapatkan dampak dari perilakunya.
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR