Benar-benar Endgame!
Mengejutkannya lagi, Joe menjelaskan judul film ‘Avengers: Endgame’ dibuat bukan hanya karena menyelesaikan antara Avengers dan Thanos, namun juga karena pengin dibuat hal baru dari Marvell.
Joe mengatakan dalam sebuah wawancara, “Itu (film Avengers) disebut ‘Endgame’ untuk satu alasan. Ini dia. Ini dia akhirnya. Buku tertutup pada bagian ini dalam dunia Marvel, dan buku baru akan segera dibuat.”
Baca Juga : Durasi Film ‘Avengers: Endgame’ 3 Jam, 9 Meme Ini Viral di Media Sosial. Ngakak!
Belum Ada Rencana Avengers Selanjutnya
Anthony Russo, yang juga sutradara film ‘Avengers: Endgame’ mengatakan kalau ini adalah film pertama mereka yang benar-benar enggak memikirkan kelanjutan film.
“Ini adalah film Marvel pertama yang kami lakukan di mana kami sama sekali enggak memikirkan soal masa depan. Enggak ada masa depannya. Mungkin nanti akan ada, tapi tentu saja, itu bukan tanggung jawab kami,” jelas Anthony seperti dilansir dari laman gamesradar.com.
“Ini adalah Endgame kamu, paling enggak untuk sekarang. Sekarang kami enggak punya rencana apapun untuk membuat film Marvel,” jelas Anthony.
Wah, jadi itu alasannya girls kenapa di film ‘Avengers: Endgame’ ini enggak ada post credits scene-nya.
By the way, kamu sudah nonton film ini belum, girls?
(*)
Cantik yang Berkesadaran, ParagonCorp Ajak Beauty Enthusiast Terapkan Conscious Beauty Lewat Beauty Science Tech 2024
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR