CewekBanget.ID - Untuk mempersiapkan karier di masa depan, pengambilan jurusan kuliah jadi salah satu step penting yang harus kita pikirkan matang-matang.
Jangan tergiur sama jurusan yang jadi favorit di banyak kampus! Kita juga harus jeli lagi melihat jurusan sepi peminat atau anti mainstream yang justru prospek kerjanya juga luas sehingga jumlah saingannya pun lebih dikit.
Buat kita yang masih mempertimbangkan mau ambil jurusan kuliah apa, coba lihat beberapa jurusan kuliah anti mainstream di bawah ini, deh!
Jurusan kuliah ini bukan favorit, sih, tapi peluang kerjanya juga sangat menjanjikan lho di masa depan.
Bahkan enggak menutup kemungkinan untuk menjadikan kita sukses lebih cepat! Tertarik untuk mengambilnya, giris?
Baca Juga: Pantes Enggak Glowing, Cari Tahu Warna Highlighter yang Tepat untuk Setiap Warna Kulit!
Jurusan bisnis digital
Di zaman yang serba digital ini, memilih jurusan terkait teknologi dan digital jadi keputusan yang pas banget untuk diambil.
Di jurusan yang satu ini, kita akan fokus mempelajari bisnis berbasis teknologi digital, termasuk pemasaran internet, e-commerce, hingga marketing digital.
Adapun prospek kerjanya antara lain, bisa bekerja di unicorn stratup yang bergerak di bidang e-commerce ternama di Indonesia, atau bahkan mengembangkan usaha online milik sendiri.
Kebayang enggak sih besar gaji yang ditawarkan nanti kalau kita berkesempatan kerja di unicorn startup?
Jurusan tata boga
Jangan anggap remeh jurusan yang satu ini! Adanya program TV yang menayangkan kompetisi memasak jadi salah satu bukti kalau profesi chef enggak lagi dipandang sebelah mata.
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR