CewekBanget.ID - Hampir semua orang kayaknya tahu ya kartun Spongebob Squarepants.
Pasti banyak juga dari kita yang udah pernah nonton film Despicable Me dengan tokoh Minions yang ngegemesin banget!
Pernah nonton kartun Tweety & Sylvester? Atau bahkan ada yang mengikuti serial kartun The Simpsons?
Sadar enggak sih kalau semua tokoh kartun di atas wujudnya berwarna kuning?
Selain empat tokoh di atas, kayaknya masih banyak lagi deh tokoh kartun yang digambarkan memiliki wujud warna kuning.
Pernah kepikiran enggak kenapa tokoh kartun banyak yang berwarna kuning? Kenapa enggak warna pink aja gitu? He-he.
Ternyata ada alasan khusus kenapa tokoh-tokoh dalam serial kartun kebanyakan berwarna kuning, lho.
Kira-kira apa, ya? Ada yang udah tahu?
Baca Juga: 7 Potret Kebersamaan Sheila Dara Bersama Sang Adik 'Bule', Faishal Tanjung. Kayak Pacaran!
1. Cocok dipasangkan dengan background warna biru
Telivisi dan kartun biasanya senang menggunakan warna-warna terang seperti hijau, merah, kuning, hingga biru.
Selain itu, kebanyakan kartun juga memiliki latar atau background dengan warna biru.
Memasangkan warna kuning pada tokoh kartun dan warna biru untuk background adalah pilihan yang tepat.
Warna kuning akan lebih standout berada di antara background warna biru yang lebih kalem.
Selain itu, warna kuning dan biru juga sering dipasangkan dalam satu tokoh kartun.
Misalnya Minions yang kulitnya berwarna kuning dengan baju warna biru atau keluarga The Simpsons yang sering menggunakan item warna biru seperti celana hingga warna rambut.
Baca Juga: Felicya Angelista Cover Dance Kill This Love Milik BLACKPINK. Netizen: Jisoo Versi Indonesia!
2. Bisa membuat mood jadi lebih baik
Kalau dilihat dari ilmu Psikologi, memang ada alasan tersendiri kenapa warna kuning digunakan untuk beberapa tokoh kartun.
Warna kuning erat kaitannya dengan makna kebahagiaan dan kehangatan.
Warna yang satu ini juga bisa menimbulkan hasrat seseorang untuk bermain.
Alasan paling utama tokoh kartun berwarna kuning yaitu karena pengin mencerminkan citra bahagia, gembira, dan periang.
Bertolak belakang banget sama warna-warna seperti merah dan biru yang justru dapat menimbulkan stress mental.
3. Buta warna masih bisa mengenali warna kuning
Buat yang mengidap buta warna, para penderitanya ternyata masih bisa melihat warna kuning ini dengan jelas.
Enggak heran deh kenapa banyak tokoh kartun banyak yang diberi warna yang satu ini karena supaya mudah dikenali dan bisa diterima sama siapa aja.
4. Warna yang terlihat paling nyata
Alasan yang paling ilmiah kenapa tokoh kartun banyak yang berwarna kuning yaitu karena warna yang satu ini merupakan warna yang paling terlihat nyata pada spectrum dan menyebabkan sel kerucut di mata memproses cahaya.
Warna cerah memang akan menangkap perhatian kita terlebih dahulu.
Enggak cuma berlaku pada tokoh kartun, taksi hingga tanda peringatan cenderung diberi warna kuning.
Itulah tadi beberapa alasan kenapa tokoh kartun banyak yang berwarna kuning. Jadi, udah tahu kan sekarang, girls? (*)
Baca Juga: Amanda Rawles Mampir ke Amerika Cuma Buat Ketemu Pacar, Kasih Sandal Branded Seharga 4 Juta!
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR