CewekBanget.ID - Ngikutin tren? Boleh aja!
Namun, kita enggak boleh sama sekali melupakan fashion item basic dan fashion item tambahan yang harus selalu berada di lemari kita.
Ini karena ada fashion item tertentu yang mudah banget di mix and match dengan pakaian dan gaya apapun, termasuk fashion item tren yang biasanya cuma bertahan sebentar.
Penasaran apa aja fashion item yang harus selalu ada di lemari kita?
Yuk intip 5 daftarnya di bawah ini!
Baca Juga: Ups, Ternyata Cowok Benci 5 Fashion Item yang Sering Kita Pakai Ini!
Blazer
Catat, blazer enggak hanya dipakai untuk kerja, tapi bisa membuat gaya kita lebih sophisticated!
Cuma gunakan kaos dan jeans, blazer bisa bikin tampilan kita kelihatan lebih on point dan cool banget.
Walaupun ada banyak banget bentuk, model, dan motif blazer, blazer polos dan basic harus selalu ada di lemari kita, ya!
Sweater
Enggak salah sweater jadi salah satu fashion item yang harus ada di lemari kita, walaupun kita tinggal di negara beriklim tropis? Enggak salah kok!
Sweater sendiri memang enggak pernah kelihatan stylish, tapi akan jadi keren begitu kita memakainya dan di mix and match dengan baik.
Lagipula, sekarang sudah ada banyak banget sweater yang berbahan tipis, sehingga lebih nyaman digunakan kalau cuaca lagi terik-teriknya.
Selain sweater yang pas di tubuh, sweater oversized juga harus ada di lemari kita, ya.
Skinny jeans
Well, walaupun belakangan ini enggak menjadi tren, tapi enggak bisa dimungkiri kalau skinny jeans memang yang paling serbaguna dan bisa kita pakai kapanpun, deh!
Biar makin kelihatan classy dengan skinny jeans, selalu gunakan atasan yang longgar ya.
Kita juga bisa gunakan sepatu yang keren, kayak boots!
Baca Juga: Ups, 6 Fashion Item Ini Ternyata Bikin Kita Terlihat Lebih Tua, Lho!
Sneakers putih
Sneakers putih itu memang enggak ada matinya, deh!
Bahkan, fungsi sneakers putih itu sudah sama kayak kaos putih, yang artinya harus dimiliki semua cewek!
Sneakers putih gampang dipadukan dengan fashion apapun, sangat nyaman dipakai, dan enggak pernah ketinggalan zaman.
Kalaupun kita ingin membuat sneakers putih, pastikan kita sudah punya sneakers putih yang baru, ya!
Boots
Boots enggak cuma sebagai teman yang pas buat skinny jeans, tapi teman yang pas untuk segala fashion item, apalagi di tahun 2020 ini!
Biar gaya kita enggak berlebihan, coba pakai ankle boots dengan warna hitam aja yang kelihatan edgy dan pas dipakai untuk segala fashion item lainnya.
(*)
Baca Juga: Cewek Milenial Harusnya Enggak Pakai 7 Fashion Item Ini. Kuno & Enggak Keren!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR