Corgipoo
Yup, perpaduan antara ras Corgi dan Poodle ini membentuk sebuah ras baru yang berkarakteristik sangat kecil dan menggemaskan!
Corgipoo dikenal sebagai anjing yang nakal, tapi sangat manis kepada pemiliknya. Corgipoo juga bagus banget buat kita yang punya alergi, kok!
Yorkipoo
Satu lagi ras perpaduan dengan anjing Poodle, yaitu dengan Yorkshire Terrier yang menjadi Yorkipoo!
Walaupun enggak termasuk ke dalam ras anjing campuran yang terstandarisasi, tapi Yorkipoo sendiri sangat manis dan patuh, lho.
Belum lagi ukurannya yang kecil dan gampang dibawa ke mana-mana!
Chusky
Bentuk anjing ras campuran antara Chow Chow dan Husky ini benar-benar berbentuk seperti boneka, lho!
Chusky punya karakter yang sangat penyayang, setia, dan penuh energi, serta gampang banget membangun hubungan dengan manusia!
Sayangnya, Chusky enggak bisa hidup di daerah tropis, nih.
(*)
Baca Juga: Bisa Mendesis Seperti Ular dan Enggak Takut Anjing, Ini Ras Kucing Termahal di Dunia!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR