CewekBanget.ID - Jae 'DAY6' secara terbuka menyampaikan protesnya terhadap Studio J, label musik di bawah JYP Entertainment yang menaungi band asal Korea Selatan tersebut pada Selasa (30/6/2020).
Melalui akun Twitter pribadinya, Jae menyampaikan keluhan mengenai kurangnya dukungan dari label tersebut atas berbagai aktivitas pribadinya yang masih berkaitan dengan nama DAY6.
Namun, enggak lama setelah menumpahkan kekesalannya, gitaris sekaligus vokalis DAY6 itu memberikan klarifikasi dan meminta maaf.
Baca Juga: Curhat Lula, Fans DAY6 yang Pengin Jadi Musisi Inspiratif Kayak Idolanya
Kurangnya Dukungan dari Label
Pada Senin (29/6/2020), akun Twitter resmi DAY6 membagikan konten terkait salah satu anggota DAY6 yang lain dari DIVE Studios, yang juga membawahi siaran podcast rutin Jae yang berjudul 'How Did I Get Here?'.
Jae pun merespon unggahan tersebut dengan mempertanyakan kenapa akun resmi yang dipegang agensi mereka itu enggak pernah membagikan ulang kontennya sendiri dari DIVE Studios sebelum itu.
Why don’t you repost my dive stuff? https://t.co/OFdcFjhXuM
— Day6 Jae (@Jae_Day6) June 29, 2020
Kemudian pada Selasa (30/6/2020), gitaris DAY6 itu mengungkapkan perasaan frustrasinya terhadap label Studio J karena ia merasa mereka enggak pernah mendukung kegiatan pribadinya meski ia selalu menggunakan nama DAY6 dalam setiap aktivitas tersebut.
"Bahkan jika kita berbicara tentang aktivitas terkini, saya memiliki podcast, 'HWAITING' (variety show bersama sejumlah artis K-Pop) di Facebook, dan kolaborasi dengan 88rising, tapi kenapa kalian tidak pernah mengunggah berbagai aktivitas yang saya lakukan?" cuit Jae seperti dikutip dari Soompi.
Baca Juga: Jae 'DAY6' Posting Pesan Selamat dan Dukungan dari JYP: 'Our Leader'
Jae mengaku memproduksi konten-konten kreatifnya sendiri tapi selalu mengalami kesulitan terkait perizinan dari pihak label musik dan agensi.
Ia sempat memiliki channel dan siaran YouTube pribadi 'Jaesix' yang kemudian enggak dilanjutkan, lalu ia menjelaskan kesulitannya mendapat izin dari agensi untuk membuka YouTube channel, hingga ia harus berhenti karena pihak manajemen enggak menyukai gagasannya itu.
"Tapi kenapa anggota yang lain dapat dengan gembira melakukannya (membuat konten pribadi) dengan para manajer yang membuat jadwalnya, dan perusahaan menyediakan dana untuk konten-konten, juga berbagai bantuan lainnya?" ujar Jae.
Klarifikasi dan Permintaan Maaf
Sontak twit Jae menuai berbagai reaksi dari MYDAY atau klub penggemar DAY6 dan warganet.
Para penggemar enggak terima dengan perlakuan enggak adil dari Studio J dan JYP Entertainment, lantas menaikkan beberapa hashtag yang menuntut penjelasan, permintaan maaf, dan perlakuan yang lebih baik untuk Jae dan DAY6 kepada label musik dan agensi tersebut.
Selain itu, muncul pula berbagai spekulasi mengenai kata-kata Jae yang dianggap menyudutkan anggota DAY6 yang lain terkait ketidakadilan dalam perlakuan terhadap konten-konten pribadi mereka.
Baca Juga: Kayak My Day, 8 Idol KPop Ini Juga Ikutan Ngehype DAY6 'Zombie'!
Beberapa saat setelah itu, Jae pun kembali dan segera mengklarifikasi kata-katanya terkait perlakuan yang berbeda terhadap dirinya dan anggota DAY6 yang lain.
— Day6 Jae (@Jae_Day6) June 30, 2020
"Saya telah berbicara dengan pihak manajemen dan ada sedikit kesalahpahaman. Saya minta maaf jika saya telah membuat kalian khawatir.
Dan apa yang saya ingin bicarakan adalah masalah pribadi antara saya dan pihak perusahaan, jelas tidak dengan para anggota (DAY6), dan saya tidak berpikir bahwa hal itu dapat dipahami sebagai sesuatu yang berkaitan dengan mereka," ujar Jae.
"Saya minta maaf karena tidak berpikir terlebih dulu sebelum berbicara dan membuat MYDAYS cemas."
Menyusul cuitan tersebut, JYP Entertainment juga memberikan klarifikasi yang dimuat dalam artikel di Naver News.
"Kesalahpahaman antara para anggota (DAY6) dengan perusahaan telah terselesaikan melalui obrolan.
Kami akan bekerja lebih keras dan lebih berhati-hati untuk mencegah hal seperti ini terulang kembali di masa mendatang," demikian pernyataan JYP seperti dikutip dari Naver.
(*)
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR