CewekBanget.ID - Selamat Idul Adha 1441 Hijriah bagi teman-teman yang merayakan!
Hari Raya Idul Adha memang identik dengan penyembelihan hewan kurban, ya.
Yup! daging hewan kurban yang disembelih pun dibagikan orang-orang disekitar.
Jadi enggak heran, kalau tiap Idul Adha, biasanya akan banyak daging kurban, entah daging sapi atau daging kambing, yang dikirimkan ke rumah kita, girls! he-he.
Baca Juga: Saatnya Bakar Sate, Jangan Lupakan Lontongnya! Bikin Sendiri Juga Yuk
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Hari Raya Idul Adha tahun ini berlangsung di tengah pandemi Covid-19.
Untuk itu, kita pun dihimbau untuk mengikuti aturan dan protokol kesehatan saat melaksanakan shalat Idul Adha di masjid.
Kita juga diminta untuk enggak berkerumun menyaksikan penyembelihan hewan kurban.
Selain itu, girls, saat mendapatkan daging kurban kita pun harus tetap menjaga kebersihan sebelum mengolahnya, agar tetap aman dari Covid-19.
Makanya, penting untuk kita mengetahui cara membersihkan daging kurban biar tetap aman. Kepoin yuk!
Cuci tangan setelah menerima bungkusan daging kurban
Kebersihan diri jadi hal penting yang dapat kita lakukan untuk mencegah penularan Covid-19, maka jangan lupa cuci tangan setelah kita menerima bungkusan berisi daging kurban, ya.
Setelah tangan bersih, segera pindahkan daging kurban ke wadah milik pribadi.
Baca Juga: 7 Kreasi Makanan Olahan Daging Kurban yang Bikin Kita Ketagihan!
Tips membersihkan daging sapi
Girls, berbeda dengan daging ayam misalnya, daging sapi sebenarnya enggak perlu dibersihkan dengan air, lho.
Dilansir dari Kompas.com, salah seorang chef pun menjelaskan alasannya, "Sebaiknya daging sapi tidak dicuci atau dibersihkan dengan air karena justru akan menjadikan daging itu mengkerut,” ujar Chef de Cuisine Hotel Indonesia Kempinski, Prasetyo Widodo pada Kompas.com, Sabtu (25/7/2020).
Chef Prasetyo pun menyarankan untuk membersihkan daging dengan cara dilap dengan tisu dapur, yang lebih tebal tapi mudah menyerap.
Kita bisa lap kotoran dan sedikit darah yang biasanya tersisa di permukaan daging.
Setelah itu, diamkan daging selama beberapa menit kemudian segera dimasak.
Baca Juga: Penuhi Kebutuhan Kalsium dengan 6 Makanan yang Berkalsium Tinggi!
Tentu saja, kita enggak boleh lupa untuk cuci tangan dengan bersih setelah membersihkan daging dengan tisu. Oke girls?
Mencuci dengan air bikin daging enggak segar
Yup! sejalan dengan pernyataan Chef Prasetyo, Chef Yogie Putranto dari HARRIS Hotel Sentul City, Bogor pun menjelaskan bahwa mencuci dengan air bisa membuat daging enggak segar.
"Kalau dicuci dulu nanti terkontaminasi bakteri yang ada di air," ujar Chef Yogie seperti dilansir CewekBanget.ID dari Kompas.com.
Baca Juga: 10 Jawaban Kaesang Pangarep Soal Barang dan Kebiasaan di Istana Negara, Kocak!
Selain itu, ternyata bakteri yang ada pada daging justru bisa menyebar ke mana-mana kalau kita mencucinya dengan air terlebih dahulu. Jadi akan lebih baik kalau kita lap bersih dengan tisu dapur, girls.
Fyi, kita bisa gunakan air mengalir hanya ketika akan melakukan proses pencairan daging beku atau thawing daging, dan setelahnya harus langsung dimasak.
Membersihkan daging kambing
Pertama, pastikan kita sudah cuci tangan bersih sebelum mulai membersihkan daging, ya.
Selanjutnya, bisa kita mulai dengan menghilangkan lapisan lemak pada daging kambing.
Ini juga bermanfaat untuk mengurangi bau prengus pada daging kambing, lho!
Selanjutnya, kita pun sebaiknya membersihkan daging kambing tanpa mencucinya dengan air.
Kita bisa membersihkannya dengan tisu dapur, seperti pada daging sapi.
Baca Juga: JYP Ent Umumkan Penundaan Konser Stray Kids di Jakarta dan Bangkok
Setelah itu, dilansir dari Kompas.com, kita masukan daging mentah ke air mendidih, rebus hingga daging mengeluarkan banyak buih, lalu angkat.
Pada saat proses perebusan itu kotoran dan bau prengus daging kambing akan hilang.
Baru deh, kita bisa mengolah daging kambing jadi menu favorit seperti biasa.
Tentu saja, kita enggak boleh lupa untuk cuci tangan dengan bersih setelah membersihkan daging kambing.
Selamat menerapkanya di rumah ya, girls!
(*)
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR