CewekBanget.ID -Kita pasti menggunakan produkskincareagar kulit terlihat bersih, cantik, dan bercahaya.
Tapi ada beberapa kesalahan penggunaanskincareyang justru membuat manfaat dari produk yang kita pakai enggak dapat sepenuhnya terasa.
Yuk, perhatikan beberapa kesalahan dalam menggunakanskincareberikut ini supaya kulit kita enggak malah menjadi kusam!
Baca Juga: 4 Sheet Mask Korea Semangka, Bikin Kulit Lembap & Anti Kusam!
Menggunakan Satu Produk untuk Berbagai Masalah Kulit
Berbagaiproduk menawarkan 'janji-janji' manis untuk menyelesaikan beragam masalah kulit.
Namun, perlu diketahui, enggak ada rumus instan untuk mengatasi semua masalah.
Kita perlu mendukung penggunaan skincare dengan gaya hidup sehat.
Rawat kesehatan kulit kita seperti merawat kesehatan organ tubuh yang lain dengan makan yang baik, olahraga, dan tidur cukup.
Baca Juga: DIY Masker Tepung Beras Untuk Wajah Cerah Cuma dalam Semalam!
Kita juga sebaiknyamelakukan meditasi atau olahraga lain di pagi hari.