Monash University, lewat Yayasan Monash University Indonesia, akan membuka pusat pembelajaran di Gedung GOP 9 kawasan BSD Green Office Park, BSD City, Tangerang Selatan.
Dengan ini, BSD City pun terpilih menjadi tuan rumah bagi Monash University sebagai perguruan tinggi luar negeri pertama di Indonesia.
Dilansir dari Kompas.com, Group CEO Sinar Mas Land Michael Widjaja mengatakan, pihaknya merasa terhormat karena BSD City didapuk menjadi destinasi perguruan tinggi peringkat ke-55 dunia itu.
Baca Juga: 5 Jurusan Kuliah Ini Kelihatannya Santai, Tapi Faktanya Sibuk Parah!
"Kini, kami menyambut Monash University yang akan melengkapi ekosistem pendidikan di BSD City sebagai perguruan tinggi luar negeri pertama di Indonesia," tutur Michael dalam siaran pers, Rabu (2/12/2020) seperti dikutip dari Kompas.com pada Kamis (3/12/2020).
Ekspansi Monash University dinilai sebagai peristiwa bersejarah terpenting yang ditorehkan pemerintah dalam meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia.
Kehadiran perguruan tinggi luar negeri ini pun akan menjadikan mahasiswa Indonesia dapat menerima pendidikan kelas dunia.
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR