CewekBanget.ID - Persoalan sasaeng dengan para idolanya kayaknya emang enggak pernah habis ya, girls.
Sasaeng adalah sebutan buat para penggemar yang terus mengikuti idolanya hingga mengganggu privasi sang idola.
Nah, saat ini, para WayZenNi juga tengah dibuat geram oleh perilaku para sasaeng yang mengganggu Lucas, Kun, dan Xiaojun.
Baca Juga: Keuangan Mujur! Ini 5 Shio Paling Cuan di Tahun Kerbau Logam 2021!
Ketiga member WayV itu bahka terang-terangan meminta para sasaeng untuk menghentikan tindakan mereka yang mengikuti para member.
Bahkan, Lucas, Kun, dan Xiaojun mengunggah foto para sasaeng tersebut di Bubble, aplikasi chat berbayar artis SM Ent dengan para penggemar.
Xiaojun
Xiaojun mengunggah foto sasaeng yang membawa kamera profesional berdiri di dekat sebuah taksi orange.
"Ini benar-benar kelewatan, harus lebih memperhatikan perasaan orang lain."
Baca Juga: Selain BehwhY & Khundi Panda, 4 Idol Kpop Ini Juga Punya Kontroversi Bad Attitude!
KUN
Kun juga mengunggah foto sasaeng tersebut yang sedang mengambil foto member.
Dalam captionnya, KUN mengatakan jika para sasaeng bahkan mengambil foto saat member sedang menuju toilet.
"Mereka mengambil foto saat para member akan ke toilet. Ini semua sudah cukup!" tulisnya.
Lucas
Enggak ketinggalan, Lucas juga memposting foto para sasaeng yang menunggu member WayV di lokasi.
"Semuanya, aku sekarang sedang ada di tengah jadwal syuting. Tapi ada orang-orang seperti ini. Sekarang cuacanya sedang seperti ini.
Aku benar-benar kehilangan kata-kata. Aku benar-benar marah.
Maaf semuanya karena tiba-tiba harus seperti ini."
Yangyang
Yangyang juga meminta para sasaeng tersebut untuk pulang ke rumah masing-masing.
Melansir dari akun instagram @nctalltimes___, Yangyang mengatakan kalau mereka sudah sedikit melewati batas.
"Ini sedikit melewati batas.
Kami bekerja keras di cuaca seperti ini, kalian juga. Pulang ke rumah dan beristirahatlah."
Baca Juga: Keren! 4 Group SM Ent Ini Dapat '1st Win' dari Program Musik Lewat Lagu Debut
Hendery
Hendery juga mengunggah postingan di bubble untuk meminta para sasaeng tersebut menghormati privasi member.
"Sudah cukup, basic respect!
Bubble adalah tempat untuk kita. Terima kasih sudah mendengarkan cerita enggak menyenangkan dariku."
Jadi trending di sosial media
Hashtag #ProtectWayV langsung menjadi trending topik dunia, bahkan di urutan pertama.
Para penggemar meminta SM Entertainment sebagai agensi yang menaungi segera bertindak untuk melindungi para artisnya.
Baca Juga: Heboh Zayn Malik Notice Rizky Febian Gara-gara Dipanggil Mamang!
Agensi sendiri beberapa waktu lalu memang telah menegaskan akan melindungi artisnya lewat jalur hukum.
Semoga kali ini agensi segera bertindak dan enggak ada lagi artis yang dirugikan oleh ulah para sasaeng ya.
(*)
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
KOMENTAR