CewekBanget.ID- Hewan panda yang lucu dan menggemaskan ternyata secara hukum diklaim milik negara China lho, girls.
Bahkan anak panda yang lahir di belahan dunia mana pun menjadi milik China dan biasanya akan dipulangkan kembali ke China untuk melanjutkan program penangkaran.
Baca Juga: Madu Ternyata Bukan Berasal dari Lebah Lho! Banyak yang Keliru!
Panda statusnya 'dipinjamkan' kepada 26 kebun binatang di 18 negara.
Panda menjadi alat diplomasi China
China mengklaim secara hukum hewan panda dan salah satu langkah konkretnya, otoritas di China barat daya mendirikan pengadilan khusus untuk melindungi panda raksasa.
Pengadilan Taman Nasional Panda Raksasa pertama di China diresmikan pada Jumat 3 Juli 2020 di Cagar Alam Nasional Wolong, Provinsi Sichuan.
Tahun 1970-an Panda sempat digunakan sebagai alat diplomasi oleh China.
Misalnya peminjaman panda raksasa ke kebun binatang Amerika Serikat dan Jepang pada tahun itu.
Baca Juga: Ungkap Kepribadian Seseorang Berdasarkan Hewan Peliharaannya! Sesuai?
Berhenti di tahun 1984, panda tidak lagi digunakan sebagai alat diplomasi.
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR