Sweater + Jeans
Penampilan Princess Diana di tahun 1981 kali ini pas banget buat kita yang malas tampil ribet.
Princess Diana tampil kasual dengan kemeja putih, sweater berbahan wol warna merah-putih dan jeans biru. Simpel!
Baca Juga: Uang Muka 10 Juta Rupiah & 4 Fakta Penjualan Ilegal Pulau Lantigiang
Sweater + Rok
Sweater model oversized disulap jadi kece banget oleh Princess Diana nih, girls!
Sang putri terlihat kenakan sweater bermotif warna biru yang dipaduin dengan rok warna biru tua yang senada.
Biar gaya enggak boring, Princess Diana kenakan belt berukuran besar warna hitam, yang bikin penampilannya dengan sweater yang kebesaran jadi lebih trendi!
Itu dia beberapa gaya Princess Diana yang bisa kita 'curi', girls! he-he. Selamat mencoba berkreasi dengan sweater favorit, yaa!
(*)
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR