CewekBanget.ID - Pernah mendengar bahwa tertawa bisa membuat kita lebih sehat?
Kata-kata itu bukan sekadar kiasan, lho!
Faktanya, bukan hanya bikin gembira dan bahagia, tertawa juga membawa sejumlah manfaat bagi kesehatan kita.
Makanya, yuk perbanyak tertawa agar fisik dan jiwa kita lebih sehat!
Baca Juga: Jangan Sampai Drop, Ini 5 Manfaat Humor & Tertawa Saat Kita Lagi Stres
Menyehatkan Jantung
Dilansir dari Alodokter, penelitian menunjukkan bahwa tertawa dapat menurunkan hormon stres, mengurangi peradangan pada arteri, dan meningkatkan kadar kolestrol baik (HDL) dalam tubuh, sehingga baik bagi kesehatan jantung.
Selain itu, saat kita tertawa, akan terjadi peningkatan aliran oksigen dalam peredaran darah.
Tertawa juga akan memicu pelepasan nitrogen oksida atau nitric oxide, zat kimia yang melindungi jantung dengan cara mengurangi peradangan dan mencegah pembentukan plak kolestrol.
Source | : | Kompas.com,alodokter |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR