Pengin jadi dubber
Tumbuh dengan film animasi Disney, rupanya Raisa juga mulai mengenalkan film-film princess Disney pada Zalina, anak perempuanya.
Enggak cuma senang dengan cerita dan lagu-lagu Disney, Raisa juga ngefans dengan pengisi suara karakter Disney, terutama Awkwafina.
"Aku ngefans banget sama Awkwafina, dan udah enggak sabar mau dengar suara dia sebagai Sisu, dengan lawakan-lawakan dia yang pasti lucu," ujar Raisa saat ditemui pada press conference film Raya And The Last Dragon.
Bahkan Raisa juga pengin mencoba jadi dubber film animasi seperti idolanya Awkwafina di film Raya And The Last Dragon.
Baca Juga: Dari Gamelan Sampai Anggun Sebagai Pengisi Suara, Ini Fakta Film Disney 'Raya and The Last Dragon'!
"Kalau diminta jadi dubber Disney pasti mau, dan bakalan mencoba belajar.
Semoga nantinya bisa kolaborasi lagi, mungkin bisa juga dengan Disney Global," imbuh Raisa.
Awkwafina sendiri merupakan rapper sekaligus aktris asal Asia yang malang-melintang di dunia hiburan hollywood.
Dirinya kerap membintangi sejumlah film populer seperti Crazy Rich Asians, dan Jumanji: The Next Level.
Kini dirinya terlibat untuk film Raya And The Last Dragon, sebagai pengisi suara karakter naga Sisu.
Raisa bangga bawakan lagu Trust Again
Sebelumnya, kita dikejutkan dengan kehadiran lagu 'Warpaint' milik Niki Zefanya dan Via Vallen sebagai pengisi OST 'Kita Bisa' di film Raya And The Last Dragon.
Kini giliran Raisa Andriana, jadi bagian dari pengisi soundtrack film berlatar cerita Asia Tenggara ini.
Enggak tanggung-tanggung, Raisa juga berkolaborasi dengan empat rapper untuk lagu 'Trust Again' yang dia bawakan.
Baca Juga: Film 'Soul' di Disney+ Hotstar Bikin Kita Menghargai Hidup Akan 3 Hal Ini!
Kolaborasi Disney Southeast Asia (SEA) tersebut menggandeng rapper dari negara Malaysia, Singapura, Filipina, dan Thailand.
Lagu Trust Again punya genre RnB, genre lagu yang sangat berbeda dari kebanyakan lagu Raisa.
Pengalaman baru ini justru bikin Raisa merasa tertantang dan excited membawakan lagunya.
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR