CewekBanget.ID - Vaksin memang jadi salah satu cara dunia untuk meningkatkan kekebalan tubuh masyarakat terhadap penyebaran virus corona yang makin masif.
Buat kita yang sudah pernah terkena virus corona, alias penyintas covid-19, kita memang tetap membutuhkan dosis vaksin, walaupun hanya boleh divaksin setelah 3 bulan sembuh total dari virus corona.
Ini karena tubuh masih punya imunitas untuk melawan virus corona apabila tubuh tak sengaja terpapar lagi virus corona dalam waktu singkat setelah sembuh.
Namun studi terbaru menyatakan kalau seorang penyintas covid-19 kemungkinan cukup menerima satu dosis vaksin aja, lho!
Baca Juga: Bahaya! Jangan Konsumsi Obat-obatan Ini Sebelum Suntik Vaksin Corona
Dilansir dari Kompas.com, studi yang diterbitkan di jurnal Nature Medicine mengungkapkan bahwa penyintas Covid-19 kemungkinan hanya membutuhkan satu dosis vaksin Pfizer-BioNTech.
Para peneliti di Smidt Heart Institute di Cedars-Sinai, Amerika Serikat mengatakan bahwa orang yang pernah terinfeksi virus corona, telah menghasilkan respons imunologis.
Kekebalan ini, kata peneliti, serupa dengan individu yang direkomendasikan mendapatkan dua dosis vaksin.
Sehingga, peneliti menilai, seperti dilansir dari Medical Xpress, Sabtu (3/4/2021), vaksinasi penyintas Covid-19, dinilai cukup diberikan satu dosis vaksin Pfizer-BioNTech.
"Temuan kami memperluas penelitian dari studi yang lebih kecil yang dilaporkan di tempat lain dan mendukung strategi potensial untuk menyediakan satu dosis vaksin kepada orang dengan riwayat infeksi virus corona sebelumnya," kata Susan Cheng, MD, MPH, MMSc, profesor Kardiologi dan direktur Riset Kesehatan Masyarakat di Smidt Heart Institute di Cedars-Sinai.
"Pendekatan ini dapat memaksimalkan jangkauan pasokan vaksin yang terbatas, sehingga memungkinkan jutaan orang bahkan lebih banyak orang di Amerika Serikat untuk divaksinasi," imbuh Cheng.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR