CewekBanget.ID - Memiliki rasa iri atau cemburu adalah hal yang wajar ya, girls.
Iri sama sahabat sendiri juga hal yang bisa dimaklumi selama kita enggak mengusik sahabat kita.
Jadi, kalau tiba-tiba merasa iri atau cemburu sama sahabat sendiri jangan panik dan khawatir.
Namun, kita perlu sadar bahwa perasaan iri atau cemburu bila dibiarkan terlalu lama akan berdampak buruk bagi hubungan persahabatan kita.
Kita enggak perlu repot menyangkal perasaan iri ini, karena menyangkal hanya akan membuat perasaan kita semakin memburuk.
Baca Juga: Punya Temen Tukang Selingkuh? Lakuin Hal Ini Agar Dia Sadar!
Daripada menyangkal, lebih baik kita fokus pada diri sendiri dan mengatakan bahwa hal ini enggak apa-apa.
Mengakui Perasaan Kita ke Orang Ketiga
Marisa G. Franco, Ph.D., psikolog konseling dan pakar persahabatan, memberi tahu bahwa menggunakan orang ketiga dapat membantu kita merasa sedikit lebih percaya diri atau jauh dari pikiran iri.
Kita bisa bercerita ke orang ketiga yang dekat dengan kita agar perasaan iri ini bisa lepas.
Kalau malu untuk mengakui kita iri, kita bisa seolah-olah bercerita tentang orang lain ke orang ketiga ini.
Source | : | Self.com |
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR