CewekBanget.ID - Pemerintah menetapkan larangan mudik namun masyarakat masih tetap bisa menikmati libur lebaran dengan berwisata di tempat wisata yang buka pada daerah masing-masing.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menegaskan hal tersebut, namun tetap mewajibkan penegakan protokol kesehatan selama berwisata.
Menparekraf Sandiaga Uno menjelaskan, pihaknya telah membuat panduan wisata yang salah satunya menyebut bahwa tempat wisata wajib mengantongi sertifikat CHSE.
Baca Juga: Meski Mudik Lebaran Dilarang, Obyek Wisata Dipastikan Tetap Buka
Apa itu sertifikat CHSE?
CHSE merupakan sertifikat untuk keterangan bahwa tempat tersebut telah berstandar protokol yang aman dengan kategori (Cleanliness, Healthy, Safety, dan Environmental Sustainability).
Berdasarkan aturan dasar tersebut kini sudah banyak lho tempat wisata dan penginapan yang mendaftarkan diri untuk dapat sertifikat CHSE.
Supaya kebijakan pemerintah bisa terlaksana dengan baik dan pertumbuhan pariwisata Indonesia bisa kembali membaik.
Baca Juga: Cuma 5 Negara Dunia Ini yang Enggak Punya Bandara. Kok Bisa?
Sehingga sambil merencanakan liburan hari raya bersama keluarga, perlu perhatikan hal-hal berikkut.
Pilih tempat wisata
Saat memilih tempat wisata pastikan untuk mengecek jadwal buka dan tutup tempat wisata tersebut.
Jangan lupa filter tempat wisata hanya yang ada di daerahmu saja ya girls.
Ukur jarak tempuh dan arus lalu lintas dari rumah menuju tempat wisata, dan tentukan estimasi waktu yang dibutuhkan.
Jika meggunakan kendaraan umum, pastikan jalur dengan teliti supaya bisa segera tahu jika ada pengalihan jalan atau enggak.
Cek tempat wisata
Saat menetukan destinasi wisata, tentu yang terpenting harus mengecek tempat tersebut sudah mengantongi sertifikat CHSE seperti syarat dari pemerintah atau belum.
Ini menjadi poin terpenting saat kita berwisata di libur lebaran girls, jangan sampai memilih tempat wisata atau penginapan yang mengabaikan protokol kesehatan.
Cara mengetahui tempat tersebut telah tersertifikasi CHSE adalah dengan mengunjungi laman media sosial obyek wisata tersebut.
Baca Juga: Road Trip Saat Pandemi Makin Digemari, Ikuti 5 Panduan Aman Ini!
Biasanya mereka pasti akan memberitahukan lokasi wisata mereka sudah mendapat sertifikat CHSE melalui unggaan.
So, jangan malas untuk mengeceknya ya girls, supaya bisa berwisata dengan aman.
Menginap di tempat aman
Bukan hanya tempat wisata yang harus diperhatikan penerapan protokol kesehatannya.
Jika kita mau menginap beberapa hari di penginapan saat berwisata, kita juga wajib mengecek ketersediaan sertifikat CHSE.
Terlebih penginapan bisa jadi lebih krusial karena kita akan cukup lama berada di tempat tersebut dan enggak jarang melepas masker.
Baca Juga: 5 Hal yang Sebaiknya Enggak Dilakukan di Hari Lebaran. Apa Aja?
Cara untuk mengetahui penginapan aman atau enggak untuk berlibur sama dengan mengecek tempat wisata.
Cukup cari tahu via website atau media sosial mereka, atau bisa juga kita mengubungi pihak penginapan dan menanyakannya langsung.
Disiplin protokol
Nah, kalau sudah pasti nih mau liburan kemana, kita juga jangan sampai lengah dengan penerapan protokol diri dan keluarga.
Meski tempat wisata yang dikunjungi sudat tersertifikasi CHSE, bukan berarti kita bisa abai dan enggak menerapkan protokol lagi.
Justru kita hendaknya memastikan diri kita aman, dengan proteksi yang baik seperti masker standar, rajin cuci tangan, bawa handsaitizer, keamanan barang pribadi dan menjaga jarak.
Selamat berlibur girls!
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR