CewekBanget.ID - Hubungan yang manipulatif, bikin kita jadi bingung apakah pacaran ini masih sehat atau sudah toxic.
Sikap pacar yang manipulatif bahkan bisa bikin kita jadi menyalahkan diri kita sendiri.
Tindakan manipulatif dari doi juga bikin kita merasa terpaksa tetap menjalankan hubungan pacaran meski kita sudah merasa sangat lelah.
Baca Juga: Enggan Mendengarkan, Pacar Kita Perhatian atau Sekadar Kasihan Nih?
Makanya harus pintar nih membaca situasi dan tanda ketika hubungan kita sudah manipulatif.
Btw, ini adalah artikel part 2, untuk part 1 nya bisa kamu baca di sini yaa.
Dia Mengancam
Di saat kata-kata ancaman sudah terlontar dari bibir pasangan kita, sebaiknya kita harus waspada.
Apapun masalahnya, akan jadi lebih salah kalau kata-kata ancaman terucap.
Baik dari pihak cowok atau cewek, mengancam adalah hal yang enggak boleh dilakukan.
Baca Juga: Timeline Ariana Grande dan Dalton Gomez dari Pacaran Hingga Menikah
Dia membuat Insecure
Dia akan membuat kita merasa enggak percaya diri dalam segala hal.
Sampai-sampai kita akan berpikir bahwa kita enggak layak disayangi dan cuma dia orang yang bisa menyayangi kita.
Padahal, kita sama berharganya dengan orang lain.
Gaslighting
Dia membuat kita mempertanyakan validitas perasaan kita.
Misalnya dibilang kita 'baperan doang' tapi sebenarnya kita lagi marah sama dia.
Ini adalah salah satu cara dia untuk mempermainkan perasaan kita.
Sok Cool Saat konflik
Dia akan bersikap sok cool atau dingin disaat lagi konflik supaya terkesan kita orang yang membesarkan segala masalah.
Padahal dalam hubungan, bila satu orang merasa ada masalah dalam hubungannya maka harus dibicaran baik-baik bukan malah dihindari.
Kita harus sudah mulai sadar dengan perilaku seperti ini, ya.
Suka Membandingkan Masalah
Setiap orang punya masalahnya masing-masing.
Pasangan adalah tempat kita berbagi perasaan dan berbagi cerita.
Tapi dalam hubungan yang manipulatif, hal ini berbeda.
Dia akan terus membandingkan masalah kita dengan masalah dia sehingga kita merasa kita enggak punya masalah yang cukup serius walaupun sebenarnya kita sedang tersakiti.
Bagaimana girls, kalian pernah atau sedang ada di hubungan yang manipulatif?
Sebaiknya dibicarakan baik-baik dan mencari jalan keluar dengan kepala dingin, ya.
(*)
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR