CewekBanget.ID - Menstruasi biasanya menimbulkan sejumlah gejala yang bikin kita enggak nyaman.
Salah satunya yang cukup sering dirasakan adalah sakit perut yang biasanya berkaitan dengan sembelit atau kembung.
Bukan sekadar tanda kehadiran menstruasi, rupanya gejala tersebut ada penjelasan ilmiahnya, lho!
Baca Juga: Ingat! 6 Hal Ini Dilarang Keras untuk Dilakukan Saat Menstruasi!
Masalah Perut Saat Menstruasi
Terkadang, kita merasa enggak nyaman di bagian pencernaan menjelang atau saat menstruasi.
Ada beragam rasa yang dialami kita sebagai cewek pada fase tersebut, misalnya masalah pencernaan meski sudah menjaga kebersihan dan berolahraga, atau rasa begah seperti ada gas di dalam perut.
Selain itu, ada pula cewek yang mengalami diare, sembelit, dan suara-suara gaduh di perut ketika datang bulan.
Berdasarkan penjelasan dokter, menstruasi memang membawa gejala-gejala yang enggak mengenakkan pada perut seperti kembung, diare, dan sembelit.
Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Siklus Menstruasi Sering Barengan dengan Sahabat!
Source | : | Medicinenet.com |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR