CewekBanget.ID - Kulit kepala kita memproduksi kelenjar minyak yang bisa bikin rambut jadi lepek dan bau.
Selain dengan keramas, kita bisa menghilangkan rambut lepek dan bau dengan memakai parfum rambut, lho.
Bukan cuma mengharumkan, parfum rambut juga bisa menutrisi rambut kita supaya lebih sehat.
Ini dia parfum rambut atau hiar mist yang bagus untuk rambut kita!
Baca Juga: Pertahankan Kualitas, Chanel Beli Ladang Khusus Untuk Parfum N°5!
The Body Shop Superfood Hair & Body Mist - Rp 199.000
Bukan cuma serba-serbi mandi, The Body Shop juga mengeluarkan parfum rambut, lho.
Superfood Hair & Body Mist dari The Body Shop memiliki beberapa varian seperti Pomegranate & Red Berries, Apricot & Agave, Pink Pepper & Lychee, Coconut & Yuzu, dan Lime & Matcha.
Kelima varian ini memiliki khasiat yang berbeda untuk rambut kita, jadi kita bisa memiilihnya sesuai dengan kebutuhan kita.
Etude House Silk Scarf Moist Hair Mist - Rp 104.000
Etude House mengeluarkan parfum rambut yang bernama Silk Scarf Moist Hair Mist.
Silk Scarf Moist Hair Mist ini berguna untuk menjaga kelembapan rambut kita dan bikin rambut kita enggak lepek.
Makarizo Hair Energy Scentsations - Rp 20.000
Selanjutnya ada Makarizo.
Kalau parfum rambut dari Makarizo ini sudah cukup terkenal dan banyak yang pakai, ya.
Baca Juga: Sangat Sakral, Ternyata Parfum Pertama Kali Dipakai Buat Berdoa!
Harganya yang murah bikin Hair Energy Scentsations dari Makarizo diminati banyak orang.
Apalagi, parfum rambut ini bisa menjaga kulit kita biar enggak berbau dan mengandung UV protector.
Marina Hair Essence Mist - Rp 14.000
Parfum rambut terakhir yang bagus untuk rambut kita adalah Marina Hair Essence.
Produk lokal ini punya berbagai kandungan yang bisa menjaga rambut kita tetap sehat.
Baca Juga: Bikin Laper, 4 Parfum Ini Terinspirasi dari Makanan Favorit Kita!
Kandungan keratin dan vitamin B5 dalam produk ini bisa merawat rambut kita dan memberikan aroma yang segar.
(*)
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR