Anacondas:The Hunt Blood Orchid (2004)
Anacondas, digambarkan sebagai ular anaconda yang sangat besar dan merupakan petarung hebat di dalam sungai.
Anacondas:The Hunt Blood Orchid mengangkat cerita makhluk purba raksasa itu dengan lokasi di Pulau Kalimantan.
Sekelompok ilmuwan berkelana ke Kalimantan mencari bunga yang dipercaya bisa memperpanjang hidup.
Namun nahas, mereka malah harus bertarung maut dengan anaconda raksasa.
Baca Juga: Dikonfirmasi, Kim Seon Ho dan YoonA akan Main di 2 O’Clock Date!
Eat Pray Love (2010)
Diangkat dari buku karya Elizabeth Gilbert, Eat Pray Love dibintangi aktris papan atas Julia Roberts.
Proses syuting dilakukan di Pulau Bali, dan film ini juga banyak memperlihatkan budaya Bali pada ceritanya.
Bahkan juga melibatkan aktor lokal dan penduduk Bali dengan banyak upacara adatnya, sehingga terasa sangat natural.
Savages (2012)
Film action-crime Savages juga dibintangi sejumlah bintang Hollywood terkenal, seperti John Travolta, Blake Lively, sampai Aaron Taylor-Johnson.
Diangkat dari cerita novel, Savages bercerita soal para penjual ganja berjuang temukan kekasih mereka yang diculik.
Savages mengambil lokasi di Pulau Moyo, Nusa Tenggara Barat.
Cerita dan latar lokasi yang menarik, membuat Savages bisa meraih banyak nominasi film bergengsi.
Baca Juga: Bijak Hingga Kocak, Ini 10 Best Quotes Film Cinderella Camila Cabello
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR