CewekBanget.ID - Kita sebetulnya enggak perlu produk skincare branded dan mahal untuk merawat wajah dan mengatasi atau mencegah timbulnya jerawat.
Faktanya, hanya dengan mengubah gaya hidup, kita dapat mengurangi risiko kemunculan jerawat dan menjaga kondisi kulit tetap sehat.
5 hal sederhana ini bisa lebih sering kita lakukan supaya kulit kita enggak mudah berjerawat, nih!
Baca Juga: Bikin Mulus, Ini 4 Toner Centella Asiatica Lokal di Bawah 100 Ribu
Gunakan Sprei dan Sarung Bantal Sutra
Sprei dan sarung bantal berbahan sutra mungkin agak mahal, tapi ini akan sangat bermanfaat bagi kita.
Sarung bantal sutra akan membuat pori-pori kulit kita enggak tersumbat, enggak seperti bahan-bahan lainnya.
Selain itu, teksturnya yang lembut akan menghindarkan kita dari gesekan antara kain dan kulit serta mengurangi risiko kulit kemerahan dan iritasi.
Rajin Minum Air Putih
Ini hal yang wajib diingat kalau kita hendak menjaga kesehatan secara keseluruhan, ya.
Menjaga kulit tetap terhidrasi adalah kunci untuk mencegah kulit mudah berjerawat.
Tentu saja perubahannya enggak akan terjadi secara instan, tapi ini adalah cara yang baik untuk dilakukan selain dengan menggunakan produk skincare untuk menghidrasi kulit.
Eksfoliasi 1-2 Kali dalam Seminggu
Jangan eksfoliasi wajah terlalu sering!
Meskipun penting untuk mengangkat kotoran dan sel kulit mati, eksfoliasi dapat membuat kulit jadi kering dan menyebabkan iritasi, sehingga jerawat justru lebih rentan muncul.
Jenis kulit setiap orang tentu berbeda-beda, jadi untuk lebih aman, kita bisa mengeksfoliasi wajah sebanyak 1-2 kali dalam seminggu, khususnya setelah menggunakan make up tebal.
Baca Juga: The Best! 4 Toner Korea di Bawah 100 Ribu Ini Efektif Atasi Jerawat
Jaga Konsumsi Makanan
Pola makan dan gaya hidup secara keseluruhan juga harus lebih diperhatikan agar kondisi kulit kita lebih terjaga.
Beberapa jenis makanan terbukti mampu memicu jerawat, jadi jangan dikonsumsi terlalu sering, ya.
Kita pasti bakal terkejut melihat hasilnya setelah mengubah gaya hidup dan menjaga pola makan jadi lebih sehat.
Baca Juga: Kompres Pakai Es, Dijamin Jerawat pada Wajah Lebih Cepat Hilang!
Kurangi Stres
Fyi, stres juga meningkatkan produksi hormon yang menyebabkan timbulnya jerawat.
Luangkan sedikit waktu untuk bersantai dan lakukan me time supaya kita enggak begitu stres lagi.
Lakukan hal ini khususnya di pagi hari sebelum mulai beraktivitas dan malam hari sebelum tidur.
(*)
Source | : | Thought Catalog |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR