6. Jika sudah mengembang rata, segera tuangkan ke atas matras silicon.
Dengan sedikit bantuan stick ice cream, bentuk gulali jadi lingkaran setipis mungkin di atas matras.
7. Ambil baskom alumunium, pastikan alas bagian luar baskom bersih dan olesi sedikit minyak goreng pada alas itu.
8. Tekan gulali dengan alas baskom, sampai bentuknya makin pipih dan segera angkat.
9. Selanjutnya pasang gagang stick ice cream mulai dari tengah dalgona ke arah bawah, yang berfungsi jadi pegangan permen nantinya.
10. Cetak pola yang kita sukai di atas dalgona setengah kering, lalu angkat saat polanya sudah nampak di atas permukaan dalgona.
Baca Juga: Cowok yang Suka Minum Kopi Hitam, Maka Kepribadiannya Pasti...
Gulali dalgona ala Korea sudah bisa dinikmati, lebih baik segera konsumsi sebelum lengket terkena udara, ya.
Kita juga bisa lakukan tantangan memotong pola dalgona dengan jarum seperti yang ada di Squid Game, seru banget!
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR