Bahan alami buat mengatasi pilek: Bawang putih
Berdasarkan sebuah studi, bawang putih mengandung vitamin C dan senyawa allicin yang bantu menguatkan sistem kekebalan tubuh untuk melawan penyakit.
Fyi, bawang putih semakin efektif buat mengatasi pilek ketika dimakan mentah, lho!
Namun, bawang putih juga bisa bantu mengatasi pilek dengan cara dicampur dengan masakan sehari-hari.
Salah satunya dengan mengolah bawang putih untuk campuran sup ayam.
Kedua bahan tersebut ampuh redakan pilek, karena di dalam daging ayam juga terdapat zat yang disebut carnosine yang membantu kurangi gejala pilek.
Baca Juga: Kurangi Konsumsi Gula dan Rasakan 5 Efek Ini Pada Tubuh Kita!
Bahan alami buat mengatasi pilek: Madu
Kita juga bisa mengonsumsi madu yang terbilang efektif mengatasi pilek.
Bersifat antimikroba, madu membantu sistem imun tubuh lebih efisien melawan peradangan akibat pilek.
Untuk meredakan pilek kita bisa minum langsung 1 sendok makan madu pada pagi dan malam hari.
Bisa juga dengan melarutkan madu ke minuman hangat seperti teh atau air lemon.
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR