Tipe cowok perhatian
Setelah kisah cinta Yumi dan Woogi kandas karena bertepuk sebelah tangan, Woogi akhirnya jodohin Yumi ke senior kampusnya bernama Woong.
Awalnya Yumi enggak suka sama Woong, karena Woong terlihat seperti tipe cowok yang enggak peduli dengan penampilan.
Tapi saat date pertama dengan Woong, Woong berhasil meruntuhkan pertahanan hati Yumi dengan perhatian yang dia berikan.
Saat Yumi merasa lapar dan perutnya bunyi, Woong bahkan pura-pura enggak dengar dan bilang kalau dia lapar.
Wah, sweet banget ya si Woong, enggak bikin Yumi malu karena perutnya yang bunyi.
Baca Juga: Ini 5 Tipe Cowok Membosankan yang Cocok Dijadikan Pacar Idaman!
Tipe cowok act of service
Puncak runtuhnya pertahanan hati Yumi adalah ketika Woong ternyata tipe cowok yang selalu melayani.
Saat sedang makan, Woong dengan insiatif mengambil minuman untuk Yumi.
Enggak sampai di situ saja, Yumi yang pakai baju putih terlihat khawatir saat makan sup, seketika Woong langsung ngambilin celemek supaya supnya enggak nyiprat ke Yumi, lho.
Baik banget ya si Woong!
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR