CewekBanget.ID - Terlalu lama menatap layar gadget memang enggak dianjurkan dan enggak baik bagi kesehatan.
Selain membuat mata lelah, kebiasaan ini juga dapat merusak mata.
Nah, kalau maata sudah mulai terasa sakit akibat menatap layar terlalu lama, coba atasi dengan cara berikut ini!
Baca Juga: Warna Mata Mengungkapkan Kesehatan Kita? Gini Penjelasannya!
Menyesuaikan Pencahayaan
Mata kita mungkin terasa sakit akibat pencahayaan pada ruangan atau layar gadget yang terlalu terang atau redup.
Pastikan asupan cahaya seimbang dan cukup baik untuk mata dengan menyesuaikan level pencahayaan pada layar dan lampu ruangan.
Atau kita juga bisa menggunakan filter layar anti-silau untuk mengurangi ketegangan mata.
Sedangkan untuk mengatasi kelebihan cahaya di ruangan, matikan lampu saat enggak dibutuhkan atau tutup tirai jendela untuk mengurangi intensitas cahaya dari luar.
Baca Juga: Mata Panda Ganggu Penampilan? Bisa Dihilangkan dengan 4 Cara Ini, lho!
Memperbesar Ukuran Huruf
Enggak semua orang dapat membaca tulisan pada layar dengan ukuran normal, apa lagi terlalu kecil.
Kalau kita merasa penglihatan kita jadi enggak begitu jelas saat mencoba membaca teks pada layar, coba perbesar ukuran huruf yang ditampilkan kalau memungkinkan.
Selain itu, kombinasi warna tulisan hitam dengan latar belakang putih cenderung lebih memberikan kenyamanan bagi mata kita.
Menggunakan Kacamata
Rasa sakit pada mata saat terlalu lama menatap layar mungkin jadi pertanda kalau kita harus mulai menggunakan kacamata.
Penggunaan kacamata dapat membantu kita menghindari kelainan dan gangguan pada mata ketika harus menatap layar gadget dalam waktu lama.
Sebab, apabila mata kita mengalami ketegangan, akan timbul risiko luka pada mata hingga katarak.
Baca Juga: Tips Pasang Bulu Mata Palsu Ala TikTok, Berhasil Enggak Nih?
Istirahat
Yang paling penting, luangkan waktu untuk beristirahat apabila kita merasakan mata kita sudah begitu lelah akibat terlalu lama menatap layar, ya!
Selain pada mata, bekerja atau beraktivitas menggunakan gadget dalam jangka waktu yang lama dapat menimbulkan masalah pada bagian tubuh lainnya seperti leher, bahu, dan punggung.
Luangkan waktu beberapa menit di tengah aktivitas untuk beristirahat agar mata lebih rileks, bisa dengan mengedipkan mata beberapa kali, melakukan olahraga mata, atau memandangi tumbuhan hijau yang dapat menyegarkan indera penglihatan kita.
(*)
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR