4. Reapply sunscreen setelah wudhu
Kalau kita habis wudhu, perlu juga lho mengaplikasikan sunscreen kembali.
Caranya, keringkan wajah yang masih terasa lembap. Lalu aplikasikan sunscreen sebanyak dua jadi pada kulit.
Kita bisa menggunakan face mist terlebih dahulu biar wajah terasa lebih segar.
Kalau kita pakai makeup, sebisa mungkin makeupnya dihapus dulu sebelum wudhu ya, girls!
5. Reapply sunscreen setelah olahraga
Saat olahraga biasanya kita kan keringatan, sunscreen pun akan sedikit terhapus dari wajah kita.
Maka dari itu penting banget menggunakan sunscreen kembali setelah selesai berolahraga.
Karena wajah biasanya jadi kotor dan keringatan setelah olahraga, sebaiknya cuci muka dulu menggunakan sabun cuci muka.
Aplikasikan hydrating toner atau face mist, lalu pelembap dengan tekstur yang ringan seperti gel aloe vera.
Setelah itu, baru deh kita pakai sunscreen kembali.
Itu tadi beberapa cara reapply sunscreen yang benar dan anti ribet.
Ingat, reapply sunscreen penting untuk dilakukan biar wajah kita enggak mudah rusak dan terhindar dari penuaan dini, girls!
(*)
Baca Juga: Wajah Cerah Terlindungi, Pakai 4 Sunscreen Niacinamide Terjangkau Ini!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR