CewekBanget.ID - Pernah mengalami kondisi kulit wajah yang dehidrasi, girls?
Sebenarnya kulit dehidrasi itu yang kayak gimana, sih?
Kulit dehidrasi merupakan sebuah kondisi kulit yang bersifat sementara yang bisa dialami oleh jenis kulit apapun.
Kalau kulit kering biasanya dikarenakan kekurangan minyak alami di wajah, sedangkan kulit dehidrasi terjadi karena kulit kekurangan kandungan air di lapisan atas kulit seperti yang dilansir dari La Roche Posay UK.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah! Ini Lho Perbedaan Kulit Kering vs Kulit Dehidrasi
Kulit dehidrasi juga bisa disebabkan oleh beberapa hal, nih!
Sebelum terlambat, yuk ketahui beberapa hal yang bisa sebabkan kulit jadi dehidrasi:
1. Paparan sinar matahari
Kita mungkin mengira angin, hujan, dan dingin adalah penyebab utama kulit dehidrasi dalam hal cuaca.
Tetapi sebenarnya UVA di bawah sinar matahari adalah hal yang harus kita perhatikan!
"Matahari bisa membuat kulit dehidrasi," ujar dermatologist terkemuka, Dr. Ariel Haus.
"UVA adalah faktor utama yang dapat mempengaruhi kulit kita, meningkatkan proses penuaan, meningkatkan oksidan di kulit, dehidrasi dan meningkatkan radikal bebas dalam sel, merusak kulit," lanjut Dr. Haus.
2. Air panas
Ternyata temperatur air yang terlalu panas juga bisa bikin kulit kita makin dehidrasi nih, girls!
"Saya melihat banyak pasien dengan kulit yang sangat kering dan dehidrasi, terutama di London yang memiliki banyak air sadah," jelas Dr Haus.
"Air sadah mengandung kapur, yang bisa menghilangkan air dari kulit. Kita bisa mandi setiap hari, tetapi mandi sebentar, dan gunakan air yang hangat daripada panas.
Mandi air panas dan berendam bisa membuat kulit lebih dehidrasi."
3. Tanda penuaan
Ini adalah faktor dalam banyak masalah perawatan kulit, termasuk pada kulit dehidrasi.
Baca Juga: Enggak Boleh Asal! Gini 5 Cara Atasi Jerawat pada Kulit Kering!
Seiring bertambahnya usia kulit, kita mungkin merasa lebih sulit untuk menjaga tingkat kelembapannya tetap tinggi, menurut Dr. Haus.
"Proses penuaan membuat tubuh kita semakin dehidrasi, termasuk kulit," ujarnya.
"Perubahan struktural yang terkait dengan proses penuaan menyebabkan lebih banyak dehidrasi.
Itu bisa membuat pergantian sel menjadi lambat."
Dan ketika kulit mengalami dehidrasi, kulit juga bisa mulai terlihat lebih tua!
"Kulit dehidrasi akan memiliki tekstur kasar, dengan garis-garis halus menjadi lebih menonjol."
4. Penggunaan AC dan pemanas ruangan
Sementara AC dan pemanas dapat membuat suhu lebih nyaman selama cuaca panas atau dingin, mereka bisa lebih berbahaya buat kulit kita!
"AC dan pemanas sentral dapat mempengaruhi hidrasi kulit," kata Dr Haus.
Jika kita menghabiskan banyak waktu di ruangan ber-AC, atau dengan pemanas sentral dinyalakan, kita mungkin menemukan faktor-faktor inilah yang jadi pemicu kulit dehidrasi dan kekeringan terasa lebih buruk.
5. Penggunaan skincare yang salah
Jika kita menggunakan produk yang terlalu keras, terlalu ringan, atau yang jarang kita gunakan, ini dapat berkontribusi pada masalah kulit dehidrasi.
"Di sini, di Inggris – terutama di musim dingin – lingkungan sangat dingin dan kering, yang dapat memperburuk kulit kering dan dehidrasi lebih parah lagi," kata Dr. Haus.
"Sangat penting untuk mendapatkan pelembap yang sangat baik untuk tubuh, dan produk terpisah lainnya untuk wajah. Hindari scrub yang keras saat kita membersihkan kulit."
Itu tadi beberapa hal yang bisa sebabkan kulit jadi makin dehidrasi.
Mulai sekarang, sebisa mungkin harus segera dihindari biar kulit senantiasa terjaga kelembapannya ya, girls!
(*)
Baca Juga: Kulit Kering, Hindari 5 Kandungan Skincare Ini Biar Kulit Enggak Rusak
Source | : | laroche-posay.co.uk |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR