Ingatkan diri sendiri kalau kita adalah orang yang pantas dan enggak perlu terlalu jauh mengubah diri sendiri demi mendapatkan pengakuan dan penerimaan dari orang lain.
Percaya pada Proses
Kita memang perlu memikirkan hasil dari segala sesuatu, tapi sesungguhnya hal terpenting adalah proses saat kita berupaya menggapainya.
Apakah kita sudah banyak belajar dan bertumbuh dalam perjalanan meraih sesuatu?
Sebelum menyalahkan diri sendiri atas hasil yang enggak sesuai harapan, perhatikan lagi proses yang telah kita lalui.
Kita akan mendapati diri kita telah belajar dan berkembang selama proses tersebut, serta mungkin terjatuh beberapa kali dan berhasil bangkit kembali.
Hal ini akan membantu mengingatkan diri kita kalau pada akhirnya, kita tetap dapat mencintai diri sendiri yang selalu mau belajar meski memiliki kekurangan tertentu.
Baca Juga: 5 Cara Mudah Belajar untuk Lebih Mencintai Diri Sendiri, Do It!
(*)
Source | : | Thought Catalog |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR