CewekBanget.ID - Pertemanan yang baik seharusnya membuat semua orang yang terlibat di dalamnya merasa bahagia.
Tapi kalau yang kita rasakan malah sebaliknya, coba cek lagi, deh.
Apakah selama ini kita berada dalam pertemanan toxic yang, bukannya menguntungkan, malah merugikan kita?
Kalau kita mengenali tanda-tanda yang ditunjukkan teman kepada kita seperti berikut ini, kayaknya sudah waktunya kita menjaga jarak karena pertemanan tersebut berpotensi toxic.
Enggak Betul-Betul Turut Bahagia
Teman yang baik seharusnya turut berbahagia dengan tulus saat kita berhasil melakukan sesuatu, begitu pula sebaliknya.
Memang, rasa cemburu dan kekecewaan enggak mungkin terelakkan dari diri kita sebagai manusia.
Tapi kalau pertemanan kita dengan orang lain berlangsung baik, kita atau teman dapat mengesampingkan berbagai perasaan yang melanda demi seenggaknya membiarkan satu sama lain bergembira.
Nah, kalau mereka enggak bisa melakukan ini dan selalu mencari alasan supaya mereka enggak perlu ikut merayakan pencapaian dan kebahagiaan yang kita raih, mungkin ini tandanya mereka enggak dapat merasakan hal yang sama dengan kita.
Baca Juga: Teman Merendahkan Kita dan 3 Tanda Pertemanan Harus Berakhir!
Bikin Kita Merasa Buruk
Sebagai manusia, kita terus tumbuh dan belajar hal-hal baru dalam hidup.
Source | : | Thought Catalog |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR